Food
6 Kuliner Asia dari Serangga yang Bakal Bikin Kamu Geli
Ada yang mau coba nomor terakhir?
Dany Garjito | Amertiya Saraswati

Guideku.com - Indonesia punya aneka macam kuliner dari serangga. Meski nggak semua orang doyan, tapi ada orang-orang Indonesia yang menikmati kuliner seperti jangkrik goreng atau rempeyek laron.
Meski begitu, jika dibandingkan dnegan deretan kuliner Asia di bawah ini, barangkali rempeyek laron masih belum ada apa-apanya nih, guys.
Baca Juga
6 Destinasi Ekowisata Lokal, Hidden Gem yang Jadi Buruan Para Wisatawan
Beli Bumbu dan Sayur Sedikit Habis Rp50 Ribu, Publik: Dunia Dapur Sedang Tidak Baik-baik Saja
Bali Jadi Tujuan Work From Anywhere, Menparekraf Sandiaga Segera Rampungkan Visa Digital Nomad
Viral Wanita Alami Kejadian Ngeri Waktu Bikin Makan Siang, Publik Heran dengan Reaksinya
Viral Pria Minta Dinas Pariwisata Tertibkan Pedagang di Kawah Sikidang, Publik: Masih Wajar Kok
Dilansir Guideku.com dari laman NextShark, ternyata masih ada negara lain di Asia yang menyuguhkan aneka kuliner ekstrem dari serangga.
Penasaran? Yuk simak ada serangga apa saja!
1. Maeng Da Na

Bentuknya yang sepintas mirip kecoa mungkin akan membuatmu geli bukan main.
Namun, serangga yang satu ini sebenarnya adalah giant water bug atau serangga air yang berharga mahal, lho.
Kuliner Thailand yang satu ini biasanya hanya disajikan dengan cara direbus atau digoreng dan diberi taburan garam. Waduh!
2. Beondegi

Beralih ke Korea, ada Beondegi atau kepompong ulat sutera.
Dengan kata lain, Beondegi ini adalah sajian kuliner ekstrem yang berupa sup kepompong ulat sutera.
Konon, kepompong ulat sutera adalah makanan yang memiliki kandungan protein, zat besi, dan kalsium tinggi.
3. Sup Telur Semut Putih

Kalau tadi ada kepompong, kali ini ganti telur dan bayi semut putih yang jadi bahan makanan.
Agak mirip dengan beondegi, campuran dari telur dan embrio semut ini dibuat menjadi sup. Katanya, telur-telur ini akan memberikan cita rasa asam saat meletup di mulutmu nanti.
Makanan dari serangga yang satu ini bisa kamu temukan di Thailand, Vietnam, dan Kambodia nih travelers.
4. Hachinoko

Dari namanya, kamu pasti bisa menebak kalau kuliner yang ini berasal dari Jepang.
Hachinoko adalah kuliner khas Jepang yang dibuat dari larva lebah dan tawon. Larva-larva ini dimasak dengan kecap asin dan gula hingga menghasilkan tekstur yang kriuk, lho!
Selain itu, Hachinoko ini juga memiliki cita rasa manis dan dimakan sebagai camilan di Jepang.
5. Tarantula Goreng

Disajikan utuh-utuh seperti di atas, kamu butuh keberanian lebih untuk mencicipi kuliner yang satu ini.
Namun, di Kambodia, tarantula goreng adalah kuliner yang populer dan katanya memiliki rasa seperti kepiting.
Tertarik?
6. Sate Kelabang

Nah, kalau tarantula goreng saja membuatmu geli nan bergidik, yang ini lebih ekstrem lagi.
Berasal dari Cina, kuliner ini merupakan kelabang yang ditusuk menggunakan tusuk sate dan digoreng.
Meski tampilannya seram, katanya kuliner ini terasa seperti mie spaghetti yang dikeringkan. Kamu berani?
Itulah deretan kuliner ekstrem dari serangga yang pasti bakal membuatmu geli. Kira-kira, kamu mau coba cicip yang mana, nih?