Biar Nggak Dicuri, Pemilik Pohon Mangga Kasih Tulisan Begini, Publik: Geli!

Wah, ada tulisan apa ya di buah mangga yang belum matang ini?

Arendya Nariswari
Selasa, 06 Juli 2021 | 21:34 WIB
Ilustrasi mangga (Unsplash @ardievans)

Ilustrasi mangga (Unsplash @ardievans)

Guideku.com - Bergizi dan rasanya enak, mangga menjadi salah satu buah musiman yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Namun biasanya buah mangga butuh waktu agar bagian dalamnya matang sempurna.

Sebagian besar masyarakat Indonesia biasanya ada yang memiliki pohon mangga di pekarangan atau halaman rumah mereka. Bahkan, di Indonesia sendiri populer dengan cerita pohon mereka yang mangganya berbuah lebat biasanya rawan dicuri.

Belum lama ini publik dibuat gagal paham dengan aksi salah seorang warganet yang memiliki pohon buah mangga.

Baca Juga: Ngakak! Stok Susu Beruang Habis, Pengumuman di Warung Ini Jadi Sorotan

Supaya buah mangga miliknya tidak dicuri, warganet ini melakukan aksi tak terduga.

Bikin Publik Geli, Viral Foto Buah Mangga Ditulisi Begini Agar Tak Dicuri. (Twitter/@hiboorans)
Bikin Publik Geli, Viral Foto Buah Mangga Ditulisi Begini Agar Tak Dicuri. (Twitter/@hiboorans)

Bukan dibungkus plastik, buah mangga tadi bagian kulitnya malah ditulisi dengan tulisan himbauan bernada menggelikan.

"Jangan mas aku masih muda,"begitu kurang lebih tulisan yang dibuat oleh si pemilik pohon mangga tersebut pada bagian kulit buah dengan menggunakan spidol hitam.

Baca Juga: Beli 1 Kilogram Ceker Ayam di Korea Selatan, Ternyata Segini Harganya!

Tentu saja, penampakan buah mangga ditulisi teks menggelikan ini mendadak jadi sorotan warganet.

Viral usai diunggah oleh akun Twitter @hibooran, tidak sedikit warganet yang kemudian memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar.

"Yang muda yang menggoda kalau kata kang rujak,"sebut salah seorang warganet.

Baca Juga: Wow! Pria Ini Gombal ke Pegawai McDonald's, Reaksinya Jadi Sorotan

"Wah, iya sih mangga muda lebih enak kalau dirujak,"imbuh warganet lain.

"Ngakak sama geli sih, mau ngerujak pikiran malah kemana-mana," timpal warganet lainnya.

"Astagfirullah pikiran aku,"ungkap warganet lain.

Baca Juga: Hobi Cegat Pedagang Jajanan Keliling, Bocah Ini Bikin Geleng-Geleng Kepala

Sampai dengan artikel ini ditulis, foto buah mangga ditulisi teks menggelikan tersebut telah viral dan mendapatkan nyaris 2 ribu likes dari warganet.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak