Menyibak Indahnya Candi Banyunibo, Destinasi Digital di Sleman

Tak sekadar cagar budaya, namun juga wisata kekinian.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Rabu, 03 Oktober 2018 | 10:49 WIB
Destinasi Digital Candi Banyunibo (pariwisata.slemankab.go.id)

Destinasi Digital Candi Banyunibo (pariwisata.slemankab.go.id)

Guideku.com - Tak heran kalau nama candi ini mungkin belum familiar di telingamu. Sebagai tempat yang menyimpan segudang candi, Candi Banyunibo ini adalah salah satu dari sekian banyak candi di Sleman, Yogyakarta.

Terletak di lembah yang dikelilingi hamparan sawah dan perbukitan, pemandangan dari Candi Banyunibo ini masih terlihat asri dan segar.

Bangunan candinya pun masih terawat berkat pemugaran intensif yang dilakukan tahun 1978 lampau, kendati candi ini diperkirakan merupakan peninggalan dari abad ke-9 atau tepatnya era Mataram Kuno.

Baca Juga: Biar Nggak Salah Beli, Ini Perbedaan Batik Tulis, Cap, dan Print

Namun, selain pemandangannya yang indah, apa sih yang membuat candi mungil ini tampak istimewa?

Destinasi Digital Candi Banyunibo (genpijogja.com)
Destinasi Digital Candi Banyunibo (genpijogja.com)

 

Jika dibandingkan dengan candi-candi lainnya seperti Prambanan atau Borobudur, Candi Banyunibo memang bisa dikategorikan mungil.

Baca Juga: Ini Komik Anthonius Gunawan Agung yang Bikin Warganet Nangis

Bagi kamu yang belum tahun, ukuran candi induk atau utama di kompleks ini hanyalah 15,2 x 14,25 meter. Memasuki area candi ini, kamu bisa langsung bertatap muka dengan candi induk yang terletak di bagian tengah dan dikelilingi tembok batu rendah.

Namun, dengan keindahan alam di sekitarnya, candi bercorak Buddha ini rupanya sudah terpilih untuk dijadikan objek wisata Destinasi Digital oleh GenPI (Generasi Pesona Indonesia).

Destinasi Digital sendiri berarti destinasi wisata yang cara promosinya akan menggunakan media sosial, atau dengan kata lain cara promosi media zaman now.

Baca Juga: Lion Air Luncurkan Pesawat Baru Didesain Khusus untuk Milenial

Destinasi Digital Candi Banyunibo (instagram.com/genpijogja)
Destinasi Digital Candi Banyunibo (instagram.com/genpijogja)

 

Jadi, bukan cuma wisata budaya dan sejarah, candi di Sleman yang satu ini juga memungkinkanmu untuk menikmati Destinasi Digital Pasar Banyunibo yang telah disiapkan oleh forum GenPI Jogja.

Sembari menikmati keindahan alam sekitar dan berfoto-foto dengan Candi Banyunibo, kamu akan berkesempatan untuk menikmati kuliner tradisional yang khas seperti nasi telang dan teh bunga telang.

Baca Juga: Menyelisik Tradisi Minum Teh Tradisional di Indonesia

Tidak hanya itu, Candi Banyunibo ini ternyata juga masih aktif digunakan sebagai tempat Puja Bhakti oleh umat Buddha Teravada dan Buddha Tantrayana hingga sekarang, lho!

Tertarik untuk main-main ke Candi Banyunibo ini?

 

Candi Banyunibo

Alamat: Dusun Cepit, Desa Bokoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta (4 km dari Pasar Prambanan)

Jam Buka Pasar Digital Banyunibo: setiap Sabtu-Minggu pukul 07.00 sampai 12.00

 

Informasi dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Berita Terkait TERKINI
Terdapat kenaikan sebesar 8,92 persen dari total kunjungan sebanyak 3.223.229 kunjungan....
travel | 14:27 WIB
Menurutnya peringatan perjalanan dari Australia ini adalah sebuah risiko, namun wisatawan manapun akan aman di Bali jika...
travel | 14:09 WIB
Mana saja destinasi wisata yang tersembunyi di Raja Ampat?...
travel | 11:23 WIB
Cermati penjelasan singkat berikut ini dan dapatkan insight mengenai bolehkah haji dengan berutang? Semoga berguna!...
travel | 10:00 WIB
Itinerary adalah perencanaan yang harus disiapkan oleh kamu sebelum bepergian....
travel | 10:00 WIB
'Pakai visa apa kak? Kok bisa berangkat?' tanya netizen....
travel | 12:59 WIB
Kota Wina di Austria selama tiga tahun berturut-turut berhasil menempati posisi pertama sebagai negara paling layak huni...
travel | 10:00 WIB
Issa Xander cuma punya paspor Amerika Serikat....
travel | 10:00 WIB
Simak 12 rekomendasi lokasi wisata gratis dan menarik untuk opsi liburan hemat dan minim biaya....
travel | 10:00 WIB
Taman-taman asri ini dapat menjadi tempat healing dari hiruk-pikuk perkotaan. Baik untuk berolahraga, bersantai, atau me...
travel | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak