Guideku.com - Cianjur belum lama ini resmi masuk dalam wilayah Jakarta sehingga sebutannya menjadi Jabodetabekjur. Cianjur sendiri juga sudah sejak lama punya banyak tempat wisata yang cocok dikunjungi saat musim libur Lebaran 2024.
Tempat wisata apa saja yang bisa dikunjungi di Cianjur? Dirangkum dari akun media sosial resmi Disbudpar Kabupaten Cianjur, berikut daftarnya.
1. Objek Wisata Jangari
Baca Juga: 4 Alasan Kamboja Bisa Jadi Destinasi Wisata Seru, Mau Piknik ke Sana?
Jangari Hills adalah wisata agrobisnis yang menawarkan panorama ciamik. Lokasinya terletak di Desa Bobojong, Kecamatan Mande, Cianjur, Jawa Barat.
2. Taman Bunga Nusantara
Taman seluas kira-kira 35 Hektar ini berada di Jalan Mariawati KM 7 Cipanas Cianjur, Jawa Barat. Taman Bunga Nusantara berdiri sejak 1995 dan punya banyak koleksi bunga yang tak hanya berasal dari Indonesia, tapi seluruh dunia.
Baca Juga: 3 Destinasi Wisata Favorit di Vietnam, Siap Melancong Seru?
3. Curug Ciastana Cianjur Selatan
Curug Ciastana adalah air terjun indah dengan dua tingkatan dengan ketinggian 50 meter. Pada tingkatan pertama, terdapat kolam yang tak terlalu besar tapi cukup dalam.
4. Curug Cikondang
Baca Juga: Inilah Destinasi Wisata Sekitar Pulau Samosir, Pemandangan Apik Bikin Gagal Move On
Curug Cikondang ada di kawasan perkebunan teh PTPN VIII Panyairan. Inilah mengapa wisatawan bakal disajikan pemandangan hijaunya bukit-bukit kecil dan hamparan kebun teh selama perjalanan.
5. Situs Gunung Padang
Destinasi ini bukan gunung aktif, tetapi lebih tepat dikatakan sebagai bukit dengan ketinggian sekitar 885 mdpl. Situs Gunung Padang tercatat sebagai kompleks punden berundak terbesar di Asia Tenggara. Bentuk bangunan prasejarah ini mencerminkan zaman megalitikum yang terdiri atas lima teras dan tersusun dengan ukuran berbeda-beda.
6. Little Venice Kota Bunga
Wisatawan rasanya seperti dibawa liburan ke Venesia, Italia. Little Venice Kota Bunga memang dibangun sedemikian rupa supaya terlihat seperti kota aslinya, mulai dari desain bangunan, kanal, jembatan, hingga warna dan pernak-pernik lainnya.
7. Curug Citambur
Ketinggian Curug Citambur mencapai sekitar 130 meter dan terdiri dari dua undakan. Lokasinya yang indah terletak di Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Cianjur.
8. Kebun Raya Cibodas
Kebun raya seluas hampir 80 hektar ini memiliki topografi lapangan yang bergelombang dan berbukit-bukit. Keindahan Kebun Raya Cibodas memang terkenal sejak lama di kalangan wisatawan domestik maupun mancanegara.
9. Curug Ngebul
Curug Ngebul juga tak kalah indah dari destinasi alam lainnya di Cianjur. Lokasinya terletak di perbatasan antara Kabutapen Bandung dan Cianjur serta layak dijadikan lokasi healing hingga camping bersama keluarga.
10. Curug Pasir Kutu
Tempat wisata Cianjur berikutnya adalah Curug Pasir Kutu yang terletak di Kampung Pasir Kutu RT 04 RW 05 Desa Ciguha, Sukanagara, Cianjur Selatan. Destinasi ini baru mulai dibuka warga setempat pada Januari 2023 lalu.