Antero Hotel Jababeka Sponsori Sakura Matsuri 2019

Antero Hotel Jababeka merupakan hotel yang jaraknya paling dekat dengan lokasi Festival Sakura Matsuri 2019

Rendy Adrikni Sadikin
Senin, 12 Agustus 2019 | 18:54 WIB
Antero Hotel Jababeka menandatangani kerjasama sebagai Sponsor I Sakura Matsuri 2019. Dari kiri ke kanan : Fuad A. Kadir selaku Chairman Sakura Matsuri 2019, Fenny F. Runtukahu selaku Assistant Director of Sales Antero Hotel Jababeka, Ester Meilany selaku Marketing Communication Antero Hotel Jababeka. (Dokumentasi pribadi)

Antero Hotel Jababeka menandatangani kerjasama sebagai Sponsor I Sakura Matsuri 2019. Dari kiri ke kanan : Fuad A. Kadir selaku Chairman Sakura Matsuri 2019, Fenny F. Runtukahu selaku Assistant Director of Sales Antero Hotel Jababeka, Ester Meilany selaku Marketing Communication Antero Hotel Jababeka. (Dokumentasi pribadi)

Guideku.com - Antero Hotel Jababeka by Prasanthi menjadi sponsor I Sakura Matsuri 2019 dalam usaha mendukung keberlangsungan festival persahabatan antara Jepang dan Indonesia.

Sakura Matsuri 2019 kembali hadir pada tanggal 31 Agustus - 1 September 2019 di Komplek Graha Pariwisata, Stadion Wibawa Mukti Jababeka.

Festival ini bertujuan untuk memperkuat hubungan Jepang - Indonesia di masa depan melalui pengenalan budaya serta mengembangkan potensi di berbagai sektor kehidupan Jepang – Indonesia di Cikarang.

“Kami menyadari lingkungan kami dikelilingi banyak ekspatriat Jepang. Melalui Festival Sakura Matsuri, kami dapat mengenal budaya ekspatriat di area Cikarang, serta dapat memperkuat tali persaudaraan antara Indonesia - Jepang,” ungkap Mansur Karto, General Manager Antero Hotel Jababeka by Prasanthi.

Antero Hotel Jababeka merupakan hotel yang jaraknya paling dekat dengan lokasi Festival Sakura Matsuri 2019. Maka dari itu, salah satu bentuk dukungan yang diberikan Antero Hotel Jababeka kepada Sakura Matsuri 2019 berupa akomodasi untuk pendukung acara Sakura Matsuri 2019.

Antero Hotel Jababeka turut memperkenalkan salah satu tenantnya, yaitu LyV Kitchen & Bar, yang akan mendampingi di booth Antero Hotel Jababeka selama Festival Sakura Matsuri 2019 berlangsung.

LyV Kitchen & Bar identik dengan fusion food dan home-made pastry. LyV Kitchen & Bar juga menyajikan minuman beralkohol dan beer, hal ini menjadi salah satu daya tarik bagi kalangan ekpatriat Jepang maupun Korea di area Cikarang.

Berita Terkait TERKINI
Ada banyak promo menarik saat kamu memutuskan liburan pakai kartu kredit....
event | 16:59 WIB
Ada berbagai program mudik gratis 2024 yang terlalu sayang dilewatkan....
event | 16:59 WIB
Film Tekken 2 Kazuyas Revenge ini akan menghiasi layar kaca di bioskop Trans TV malam ini, Selasa (26/12/2023) pukul 23....
event | 14:48 WIB
Jadwal bioskop Trans TV malam ini, Selasa (26/12/2023) akan menayangkan film Greenland pada pukul 21.00 WIB....
event | 14:35 WIB
Jadwal bioskop Trans TV malam ini, Minggu (25/12/2023) akan menayangkan film bergenre action/mandarin rilis tahun 2016 b...
event | 15:12 WIB
Berikut sinopsis film Batman v Superman: Dawn of Justice yang akan menghiasi layar kaca di bioskop Trans TV malam ini, M...
event | 14:59 WIB
Film Hacksaw Ridge ini dijadwalkan akan tayang di bioskop Trans TV malam ini, Minggu (24/12/2023) pukul 23.30 WIB....
event | 20:18 WIB
Film Hellboy (2019) akan menghiasi layar bioskop Trans TV hari ini, Minggu (24/12/2023) pukul 21.30 WIB. Film ini bergen...
event | 19:49 WIB
Film bergenre action yang dirilis tahun 2011, dan disutradarai oleh Olivier Megaton, yakni Colombiana dijadwalkan tayang...
event | 08:35 WIB
Film Wonder Woman (2017) akan tayang di bioskop Trans TV malam ini, Jumat (22/12/2023) pukul 21.30 WIB. Dibintangi Gal G...
event | 08:17 WIB
Tampilkan lebih banyak