Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Bandung, Habiskan Libur Akhir Tahun 2023 di Sini

Kota Kembang ini menyajikan berbagai tempat wisata menarik, yang akan membuat momen liburan akhir tahun 2023 bisa lebih berkesan.

Hakim
Senin, 04 Desember 2023 | 16:30 WIB
Ilustrasi tempat wisata alam murah di Bandung. Kota Kembang ini menyajikan berbagai tempat wisata menarik, yang akan membuat momen liburan akhir tahun 2023 bisa lebih berkesan. (Pixabay).

Ilustrasi tempat wisata alam murah di Bandung. Kota Kembang ini menyajikan berbagai tempat wisata menarik, yang akan membuat momen liburan akhir tahun 2023 bisa lebih berkesan. (Pixabay).

Guideku.com - Bandung adalah satu di antara daerah di Jawa Barat yang terkenal dengan beragam destinasi wisata.

Maka tak heran, kota berjuluk Paris van Java ini menjadi satu di antara tujuan wisata saat merayakan libur Natal dan Tahun Baru.

Kota Kembang ini menyajikan berbagai tempat wisata menarik, yang akan membuat momen liburan akhir tahun 2023 bisa lebih berkesan.

Baca Juga: 5 Kebun Binatang di Bandung, Cocok Ajak Anak Nikmati Liburan Akhir Tahun

Berikut rekomendasi tempat wisata murah di Bandung, cocok untuk habiskan momen libur akhir tahun.

1. Curug Malela

Disebut juga sebagai Niagara Mini Indonesia, destinasi wisata Curug Malela ini tersembunyi di Kampung Manglid, Desa Cicadas, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Tempat Wisata Glamping Populer di Bandung, Cocok untuk Menikmati Libur Akhir Tahun 2023

Keindahan air terjun ini terpancar dari serangkaian tebing berundak dengan air terjun yang memukau, cocok untuk berswafoto.

Untuk harga tiket masuk dibanderol Rp5.500, membuat Curug Malela menjadi destinasi wisata alam murah yang menyenangkan.

2. Kebun Teh Sukawana

Baca Juga: Jelang Tahun Baru 2024, Ketahui Destinasi Wisata Sesuai dengan Tipe Karakter Liburan

Hamparan ladang teh hijau di Kebun Teh Sukawana ini menyuguhkan pemandangan menakjubkan dengan latar belakang Gunung Burangrang dan Tangkuban Perahu.

Lokasinya berada di Kertawangi, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, kebun ini memiliki harga tiket masuk Rp10.000.

Kebun Teh Sukawan juga akan membawa kamu mengelilingi sejarah perkebunan teh Belanda yang sekarang ini terbuka untuk umum.

Baca Juga: Film Malam Para Jahanam, Film Horor Belatar Sejarah Indonesia Tayang Desember Ini

3. Bukit Moko

Terletak di Cimenyan, Bandung, Bukit Moko ini menjadi destinasi wisata populer dengan ketinggian hampir 1.5000 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Kawasan ini juga dikenal dengan udara sejuk dan kabut tebal, sehingga menciptakan suasana yang magis, terutama di pagi, menjelang sore dan malam hari.

Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan matahari terbit hingga terbenam sambil berkemah di Bukit  Moko.

Selain itu, kamu akan disuguhkan pesona alam yang menakjubkan dan beragam aktivitas seru. Oleh sebab itu, Bandung akan menjadi tujuan destinasi libur akhir tahun yang istimewa.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak