Travel
Menghirup Sejuknya Udara Pedesaan di Magelang Lewat Silancur Highland
Ada wisata baru kece nih di Magelang, yuk ke sini!
Angga Roni Priambodo | Arendya Nariswari

Guideku.com - Bagi travelers yang mungkin sedang menghabiskan waktu liburan ke Magelang, kali ini Guideku.com punya referensi kece banget nih buat kalian.
Ya, namanya Silancur Highland.
Baca Juga
Destinasi wisata di Magelang ini terbilang masih baru lho, travelers.

Karena berada pada dataran tinggi, kamu bisa merasakan sejuknya udara Magelang dari Silancur Highland ini.
Panorama di Silancur Highland ini cocok banget buat kamu yang suka foto-foto nih, genks.
Nggak cuma foto-foto aja, Silancur Highland ini juga menyediakan sejumlah fasilitas wisata lengkap seperti gardu pandang, taman bunga hingga camping ground.

Bukan sembarang taman bunga, di Silancur Highland ini kamu bisa berfoto dengan latar belakang Gunung Sumbing yang menakjubkan.
Selain itu di Silancur Highland ini juga ada rumah hobbit nih genks, imut banget kan?
Silancur Highland ini berlokasi di Desa Mangli kurang lebih berjarak 16 kilometer dari pusat kota Magelang.

Destinasi ini juga bisa kamu jadikan alternatif liburan di Magelang selain mengunjungi Candi Borobudur.
Nggak bikin kantong jebol, harga tiket masuk ke Silancur Highland ini dibaderol Rp 5 ribu saja per orangnya.
Wah, jadi tunggu apa lagi, yuk ajak sahabat dan keluarga kalian ke Silancur Highland di Magelang ini.