Food
Bukannya Dihujat, Video Penumpang Makan Sayur di Pesawat Ini Panen Pujian
Vegan sejati, wanita ini dengan santainya makan seledri di pesawat.
Dany Garjito | Arendya Nariswari

Guideku.com - Sayur memang sejatinya merupakan makanan yang menyehatkan dan tentu saja baik untuk tubuh. Belakangan beredar foto penumpang makan sayur di pesawat yang membuat warganet tepuk jidat.
Video singkat tersebut diunggah pertama kali oleh pengguna aplikasi TikTok. Tak lama kemudian cuplikan video tersebut kembali diunggah oleh akun Instagram @passengershaming.
Baca Juga
Dalam video singkat tersebut, tampak seorang ibu-ibu yang sedang asyik mengunyah selada sambil mendengarkan lagu.
Sementara itu, pria yang berada di sampingnya terlihat kebingungan saat melihat wanita tersebut mengunyah selada.
"Ini tidak memalukan! Kami juga memiliki momen lucu juga. Swipe gambar-gambar kami ke bawah dan lihat sendiri," tulis akun Instagram @passengershaming dikutip Guideku.com, Selasa (14/1/2020).

Tentu saja, tidak sedikit warganet yang kemudian beramai-ramai memberikan tanggapan beragam terkait video singkat penumpang makan sayur di pesawat tersebut.
"Kemungkinan dia takut tertangkap di bagian pemeriksaan bandara, sehingga wanita itu segera menghabiskan sayurannya," sebut salah seorang warganet.

"Aku kira dia akan membuat segelas bloody mary, ternyata dia mengunyah seluruh seledri itu," imbuh warganet lainnya.
"Wah, dia memang berniat menjaga kesehatan, hidup vegan," timpal warganet lain.
Wah, kocak sekali ya aksi penumpang makan sayur di pesawat ini. Travelers ada yang pernah mengalami kejadian serupa di pesawat?