Tinggalkan Boneka di Hotel, Wanita Ini Terkejut Lihat Ranjang Waktu Kembali

Wanita ini tak habis pikir melihat posisi boneka yang ia tinggalkan saat meninggalkan kamar hotel.

Hiromi Kyuna
Senin, 08 Agustus 2022 | 20:33 WIB
Ilustrasi hotel (Unsplash @rhemakallianpur)

Ilustrasi hotel (Unsplash @rhemakallianpur)

Guideku.com - Saat menginap di kamar hotel, petugas kebersihan akan merapikan kamar sebelum dan sesudah ditempati. Ketika bermalam lebih dari satu hari banyak hotel yang tetap merapikan kamar saat ditinggal meski tamu belum check out agar tetap nyaman.

Biasanya para petugas kebersihan akan merapikan kamar dengan sangat teliti. Hal ini dilakukan agar tamu tak kecewa serta memberikan kesan baik.

Seorang warganet tak menyangka melihat aksi tak biasa dari petugas kebersihan di kamarnya. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @chocolatadisco.

Baca Juga: Bertugas Icipi Permen, Perusahaan Ini Siap Beri Gaji Rp1,1 Miliar Per Tahun

Dalam unggahan itu, wanita ini pergi dari hotel dan meninggalkan boneka kesayangannya di kamar. Setelah beberapa waktu keluar, wanita ini cukup terkejut dengan sesuatu yang ada di ranjangnya.

Kamar hotel yang ia tinggalkan memang jadi rapi kembali usai dibereskan oleh petugas kebersihan. Namun siapa sangka, boneka beruang miliknya juga ditata sedemikian rupa.

Boneka beruang itu diletakkan di atas kasur dan dibentuk seolah tengah menunggu wanita ini. Tangannya diletakkan di bawah kepala dan kakinya tampak menyilang dengan santai.

Baca Juga: Beli Ayam Goreng di pinggir Jalan, Wanita Ini Syok Temukan Ekor Tikus

"Aku meninggalkan Teddy-ku di kamar dan petugas kebersihan melakukan ini?" Tulis warganet tersebut dalam cuitannya.

Warganet ini kemudian menjelaskan bahwa boneka beruang itu memiliki bentuk yang sama seperti milik tokoh terkenal di serial 'Mr. Bean'. Ia sudah memiliki boneka itu sejak kelas 3 SD dan ia selalu membawanya saat tengah melakukan perjalanan jauh hingga saat ini di usia 20 tahun lebih.

Cuitan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Belikan Teman kencan Popcorn di Bioskop, Wanita ini Syok Lihat Total Harga

"Hahaha lucu banget boneka Teddy Bear-nya kayak nungguin gitu," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Naikkan gaji petugas kebersihannya please. Ini gemas banget," ujar warganet ini.

"Aku nggak pernah menyangka petugas kebersihan menata boneka dengan sangat lucu seperti itu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Baca Juga: Tak Terduga! di Restoran Ini Berciuman 60 Detik Bisa Dapat Makanan Gratis

Sementara itu, hingga Senin (8/8/2022), cuitan ini sudah disukai oleh lebih dari 800 ribu orang di Twitter.

Berita Terkait TERKINI
Jakarta menawarkan berbagai pilihan staycation menarik yang bisa memberikan pengalaman istimewa saat menikmati libur Nat...
stay | 20:01 WIB
Bagi kamu yang ingin mencari pengalaman liburan santai dan dekat dengan alam, tampaknya Garut bisa menjadi pilihan sempu...
stay | 15:37 WIB
Film bergenre action kriminal berjudul The Courier akan menghiasi layar kaca malam ini, Selasa (19/12/2023) pukul 23.00 ...
stay | 13:30 WIB
Tidak ada salahnya menikmati libur Natal dan Tahun Baru yang berkesan, ketahui ini adalah tempat staycation terbaik di B...
stay | 13:14 WIB
Bagi yang berencana merayakan tahun baru di Garut, Guideku.com telah merangkum 3 tempat staycation yang cocok untuk meng...
stay | 13:29 WIB
Saat libur Natal dan Tahun Baru, sejumlah tempat staycation di Bandung, Jawa Barat mungkin akan cocok untuk dikunjungi....
stay | 13:18 WIB
Sumedang merupakan suatu daerah di Jawa Barat, tentunya bisa menjadi pilihan kamu untuk staycation guna menikmati momen ...
stay | 09:04 WIB
Kamu bisa mencoba untuk staycation di hotel saat libur Natal 2023, dan Tahun Baru 2024 jika bosan liburan ke tempat wisa...
stay | 08:46 WIB
Hotel murah di jogja ini dapat menjadi pilihan untuk ditempati saat liburan akhir tahun, bikin kantong aman....
stay | 10:32 WIB
Berbagai pilihan villa tersedia di Bogor, mulai dari yang terpencil atau di pinggir jalan dengan harga murah sampai pali...
stay | 10:49 WIB
Tampilkan lebih banyak