Traveling Bareng Sebelum Putus, Begini Nasib Pasangan Ini

Bacanya dijamin sukses bikin baper!

Stephanus Aranditio | Amertiya Saraswati
Minggu, 14 Oktober 2018 | 18:00 WIB
Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

Guideku.com - Cerita traveling viral yang satu ini bukan main uniknya. Ketika orang-orang lain pergi traveling untuk bersantai, melepas penat, atau mencari bahagia, pasangan yang satu ini malah traveling sebelum mengucap kata putus.

Pasangan bernama Pu Pu dan Jue Jue yang berasal dari Cina ini memang tengah menjalani pacaran jarak jauh. Meski begitu, keduanya sama-sama merasa tidak kuat karena harus berjauhan dengan orang terkasih mereka.

Pu Pu dan Jue Jue mulai berpacaran sejak kuliah, dan selepas kelulusan, Pu Pu memutuskan untuk menjadi guru di kampung halamannya sementara Jue Jue tetap tinggal di kota untuk mengejar mimpinya sebagai komikus.

Baca Juga: Bikin Bangga, Ini 5 Maskapai Paling Tepat Waktu di Asia Tenggara

Akibatnya, mereka berdua pun mengambil keputusan untuk menyudahi hubungan yang selama ini telah terjalin.

Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)
Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

 

Namun, sebelum resmi putus, keduanya juga sepakat untuk pergi traveling bersama selama 61 hari demi memenuhi janji yang pernah mereka buat terhadap satu sama lain.

Baca Juga: Banyak Hoaks Berita Gempa, Begini Respons Kocak BMKG

Acara traveling bersama pasangan ini mereka dokumentasikan dalam bentuk video dan komik yang kemudian diunggah ke sosial media.

Tak butuh waktu lama, cerita traveling pasangan muda ini pun menjadi viral di kalangan warganet setempat. Pasalnya, bukan cuma romantis, pasangan ini juga sukses bikin baper!

Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)
Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

 

Baca Juga: Niatnya Bulan Madu, Pasangan Ini Malah Beli Hotel Gara-Gara Mabuk

Pu Pu dan Jue Jue pergi traveling mengelilingi sembilan kota yang ada di Cina.

Namun, hal yang tak disangka malah terjadi selama perjalanan 61 hari menuju berakhirnya kisah cinta mereka.

Selama 61 hari perjalanan, keduanya menyadari bahwa hubungan mereka perlahan-lahan membaik. Cinta mereka terhadap satu sama lain pun menjadi lebih dalam.

Baca Juga: I Pedalangan, Generasi Muda yang Lestarikan Tradisi Wayang Bali

Nah lho, siapa sangka kalau bepergian bersama sebelum putus ternyata malah membawa manfaat traveling tersendiri?

Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)
Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

 

Menyadari hal tersebut, Pu Pu memberikan kejutan spesial terhadap gadisnya di akhir perjalanan mereka. Nggak main-main, lelaki tersebut bernyanyi untuk Jue Jue di hadapan banyak orang.

Tindakan Pu Pu ini sukses membuat Jue Jue tersentuh hingga menangis.

Ketika acara traveling mereka berakhir pada tanggal 27 Agustus lalu, banyak warganet yang berharap agar keduanya tidak jadi putus.

Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)
Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

 

Untunglah, pada akhirnya, mereka setuju bahwa kisah cinta mereka masih patut untuk dipertahankan.

Pu Pu memilih untuk merelakan karirnya sebagai guru di kampung halamannya. Lelaki itu kemudian menyusul Jue Jue ke kota sambil mencari pekerjaan baru.

Keduanya bahkan berkata, ''Kami sudah melewati banyak hal bersama, dan itu membuat kami sadar bahwa tidak ada hubungan yang sempurna. Tapi, kami jadi lebih menghargai keberadaan satu sama lain sekarang.''

Bagi Pu Pu dan Jue Jue, tidak ada yang tidak mungkin selama keduanya tetap bersama dan memiliki satu sama lain.

Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)
Kisah Viral Pasangan Traveling Sebelum Putus (youtube.com/coolcoolcool79)

 

Banyak warganet yang mengapresiasi keputusan ini, sekaligus berharap agar mereka tetap langgeng.

Kalau menurutmu bagaimana, teman travelers?

Alih-alih putus beneran, ternyata traveling bersama pasangan malah bermanfaat untuk membuat kita jadi makin dekat dengan orang terkasih, lho!

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak