Guideku.com - Berita tentang tiga kru British Airways yang tertangkap berlarian di hotel tanpa busana hebohkan jagat maya.
Dilansir GuideKu.com dari laman Asia One, Senin (8/7/19), diketahui kru British Airways ini adalah dua pria dan satu orang wanita.
Ketiga awak kabin tersebut diduga kuat telah menyelundupkan minuman alkohol di pesawat dari Bandara Heathrow, London.
Baca Juga: Bikin Gagal Paham, Ini 6 Benda Nyentrik yang Ditemukan Petugas Bandara
Salah satu media Inggris juga menyebutkan bahwa ketiganya mabuk dan merencanakan sebuah permainan yang mengharuskan mereka melepaskan busana.
Dalam keadaan mabuk, ketiganya menerima tantangan dari permainan dan berjalan-jalan sambil telanjang di koridor hotel.
Yang membuat banyak orang kesal, mereka satu per satu mengetuk pintu tamu hotel lainnya sambil berlarian.
Baca Juga: Kosone Hostel Canggu, Rekomendasi Penginapan Murah di Bali
Tak disangka, ada seseorang yang melaporkan perilaku tak senonoh kru British Airways ini kepada atasan mereka di London.
"Kami mengharapkan standar perilaku tertinggi dari tim kami di seluruh dunia setiap saat dan kami sedang menyelidiki apa yang terjadi," ungkap British Airways kepada The New Paper ketika dimintai konfirmasi terkait peristiwa tersebut.
"Kami tidak mentolerir perilaku nakal dan akan selalu menyelidiki sepenuhnya serta mengambil tindakan apa pun yang diperlukan," tambahnya.
Baca Juga: Dianggap Serobot Antrean Masuk Resto, Kaesang: Saya yang Punya
Hingga saat ini belum diketahui di hotel mana kru British Airways tersebut menginap.
Namun yang jelas, mereka menginap di salah satu hotel Singapura dan masalah ini sedang dalam penyelidikan lebih lanjut pihak British Airways.