Guideku.com - Belum lama ini, keluarga Asix liburan ke sebuah pantai di Malang. Anang Hermansyah dan Ashanty berserta anak-anaknya tentu sangat antusias dengan destinasi yang dikunjungi.
Mereka menyebutnya sebagai pantai tiga warna. Rupanya, memang terlihat pantai itu membentuk tiga warna yang berbeda.
Dari hasil foto dan video yang dibagikan mereka, pantai ini juga tampak masih sepi. Bahkan, pantai itu jadi bagaikan pantai pribadi khusus keluarga mereka.
Baca Juga: Pose di Pinggir Tebing Tinggi, Aksi Nekat Turis Wanita Ini Bikin Jantungan
Di balik keindahan pantai tersebut, putri sulung mereka Aurel Hermansyah sempat menunjukkan tempat ganti baju di sana. Tak disangka, kondisinya sangat sederhana dan jauh dari kata mewah.
Layaknya gubuk sederhana, tempat itu tak bisa dibilang tertutup sepenuhnya. Bagian atas dan bawah masih terlihat bolong-bolong.
"Mau ganti baju sini. Lihat, deh. Tempat buat ganti bajunya," ucap Aurel Hermansyah sembari jalan ke gubuk sederhana itu, melansir Matamata.com, Selasa (18/2/2020).
Baca Juga: Ngeri-ngeri Heran, Begini Jadinya Ketika Kopi Susu Dicampur Tolak Angin
Walaupun sederhana dan sedikit terbuka, tempat itu tetap saja dipuji Aurel Hermansyah karena justru dianggap unik dan lucu.
Duh, untung tempatnya masih sepi, ya! (*Tinwarotul Fatonah)
Baca Juga: Sempat ke New York, Ini Foto Liburan Terakhir Ashraf Sinclair dan BCL