Destinasi Wisata Lokal ala Maladewa, Pulau Tegal Mas di Lampung

Indonesia punya destinasi wisata yang tak kalah cantik dari Maladewa atau Maldives lho! Lokasinya ada di Lampung.

Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna
Minggu, 22 November 2020 | 16:00 WIB
Maladewa. (Pixabay/SuzyT)

Maladewa. (Pixabay/SuzyT)

Guideku.com - Maladewa atau yang biasa disebut Maldives sering kali menjadi tujuan wisata bagi pasangan yang baru menikah. Suasana yang romatis, laut biru yang terhampar, pasir putih dan langit yang cerah menjadi daya tarik untuk negara kepulauan ini.

Sayangnya untuk pergi ke Maladea memang membutuhkan dana yang tak sedikit. Akomodasi untuk pergi ke negara yang ada di Samudera Hindia ini saja butuh dana yang cukup banyak.

Tenang, di Indonesia kamu tetap dapat merasakan suasana berlibur ala Maladewa, lho. Akun jejaring sosial TikTok @ajifrizal membagikan video tentang Maladewa lokal.

Baca Juga: Bikin Warganet Ketakutan, Gerai Minuman Ini Dijaga Sosok Galak dan Berbulu

Pada video tersebut, disebutkan bahwa Maladewa lokal ini berada di Lampung. Rupanya tempat itu adalah Pulau Tegal Mas.

Pulau Tegal Mas (TikTok @ajifrizal)
Pulau Tegal Mas (TikTok @ajifrizal)

 

Pulau Tegal Mas merupakan kawasan wisata yang ada di Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Baca Juga: Jangan Lewatkan Sarapan, Ini Resep Sandwich Tuna Pedas Super Simple!

Pemandangannya yang eksotis pun membuat siapapun akan takjub saat melihatnya. Pulau Tegal Mas merupakan pulau yang cukup terpencil sehingga tak terlalu ramai. Di pulau ini, wisatawan dapat melihat terumbu karang di bawah lautan biru.

Di tempat ini terdapat penginapan terapung yang mirip seperti di Maladewa. Jajaran villa yang mengapung ditempatkan di cluster Kampoeng Lombok Mas. Penginapan ini dibangun dengan desain tradisional dengan atap jerami dan dinding kayu.

Pulau Tegal Mas (TikTok @ajifrizal)
Pulau Tegal Mas (TikTok @ajifrizal)

 

Baca Juga: Tangerang Punya Destinasi Wisata ala Jurassic Park, Viral di TikTok

Biaya sewa berkisar antara Rp 2,5 juta hingga Rp 3 juta untuk 6 orang. Biaya ini sudah termasuk antar jemput ke Pulau Sari Ringgung, snorkeling, sarapan dan bermain kano. Ada pula permainan lain yang dapat disewa dengan harga yang cukup terjangkau.

Banyak hal yang dapat dinikmati saat melakukan olahraga air. Keindahan flora dan Fauna air di Pulau Tegal Mas dapat dinikmati oleh wisatawan. Airnya tenang dan berwarna biru serta tak terlalu dalam akan sukses membuat wisatawan jatuh cinta.

Baca Juga: Bak Oppa Korea, Potret Chef Arnold Jajan Bubur Ayam Ini Bikin Gagal Fokus

Berita Terkait TERKINI
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Destinasi wisata sekitaran samosir, pemandangan apik dan warga yang kental dengan budayanya...
travel | 21:07 WIB
Kota Bogor menawarkan berbagai tempat wisata yang sangat cocok untuk dijelajahi selama liburan Natal dan tahun baru bers...
travel | 14:19 WIB
Bandung memang terkenal memiliki udara yang sejuk, menjadi destinasi favorit bagi mereka yang mencari ketenangan sepanja...
travel | 14:10 WIB
Untuk pecinta alam, tigadestinasi wisata di Bogor ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat karena memiliki keindahan ...
travel | 13:59 WIB
Merayakan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, mungkin kamu sedang mencari destinasi wisata yang menarik....
travel | 14:47 WIB
Tampilkan lebih banyak