Siap-Siap, Abu Dhabi Bakal Punya Snow Park Terbesar di Dunia! Seperti Apa?

Snow Abu Dhabi bakal menempati lahan sebesar 125.000 kaki persegi atau setara luas dua lapangan sepakbola.

Arendya Nariswari
Jum'at, 15 April 2022 | 22:31 WIB
Ilustrasi Salju (Pixabay)

Ilustrasi Salju (Pixabay)

Guideku.com - Identik dengan destinasi wisata mewah, belum lama ini Abu Dhabi kembali mengejutkan para travelers karena sebentar lagi akan memiliki satu wahana megah nan menarik. 

Ya, dihimpun dari laman Suara.com---Jaringan Guideku.com, taman salju terbesar dunia bakal dibuka oleh Abu Dhabi dalam waktu dekat. 

Snow Abu Dhabi ini ternyata berlokasi di dalam Reem Mall yang cukup terkenal dan memiliki ratusan tenant toko bermerek serta bioskop. 

Baca Juga: Siap Santap Sushi di Restoran, Wanita Ini Auto Panik Ada Kebakaran

Snow Abu Dhabi bakal menempati lahan sebesar 125.000 kaki persegi atau setara luas dua lapangan sepakbola.

Wahana bermain salju terbesar di dunia ini merupakan hasil rancangan Al Farwaniya Property Developers and Thinkwell dan Majid Al Futtaim. 

Saat ini, proses pembangunan Snow Abu Dhabi tengah berlangsung. Rencananya, taman salju ini siap dibuka akhir tahun 2022.

Baca Juga: Viral Wanita Bikin Indomie Rasa Taro, Publik Heran dengan Tampilannya

"Akan ada 13 wahana permainan di Snow Abu Dhabi dengan temperatur -2 derajat Celcius, dengan ketebalan salju sekitar 500mm," dikutip dari AsiaOne.

Karena pandemi Covid-19, tanggal pembukaan Snow Park Abu Dhabi dimundurkan. Pengumuman resmi mengenai tanggal pembukaan akan segera diberitahukan lewat media sosial Reem Mall untuk pembaruan dan informasi rutin.

Tiket Snow Abu Dhabi belum tersedia untuk dibeli secara online sampai sekarang.

Baca Juga: Uji Coba Bikin Espresso Pakai Kopi Sachet, Hasilnya Justru Berakhir Ngenes

Harga tiket dapat bervariasi untuk aktivitas yang ingin Anda lakukan atau zona yang ingin Anda kunjungi. Anda dapat membeli tiket Anda secara online setelah tersedia.

(Suara.com/M.Reza Sulaiman)

Baca Juga: Icip Keripik Terpedas di Dunia, Wanita Ini Hanya Bertahan 36 Detik

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak