Liburan Akhir Tahun Hemat di Umbul Songo Dekat Kota Salatiga, Air Terjun dan Kolam Renang Hanya 6 Ribu Rupiah

Opsi wisata murah dekat kota Salatiga, Jawa Tengah, kurang dari Rp10.000 bisa menikmati air terjun dan kolam renang dengan air alami bebas kaporit di Umbul Songo Kopeng.

Caca Kartiwa
Sabtu, 18 November 2023 | 11:00 WIB
objek wisata Umbul Songo (Instagram/ @exploresemarang)

objek wisata Umbul Songo (Instagram/ @exploresemarang)

Guideku.com - Jika Anda merencanakan mengisi libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 ke destinasi wisata murah meriah, Umbul Songo jadi pilihan tepat.

Umbul Songo, dikenal destinasi wisata alam yang menawarkan pengalaman seru, dapat diakses dengan biaya masuk yang terjangkau.

Jarak dari Kota Salatiga ke Umbul Songo sekitar 17,6 kilometer dan dapat ditempuh dengan waktu 30 menitan melalui rute Jl. Raya Kopeng dan Jl. Raya Salatiga-Kopeng/Jl. Wonosari - Pakis.

Baca Juga: 4 Fakta Warren's Occult Museum, 'Rumah Boneka Annabelle' Tempat Syuting Sara Wijayanto

Melansir kanal Youtube ZU Explorer, tiket masuk tempat ini sebesar Rp6.000, dan untuk parkir, pengunjung hanya perlu membayar Rp2.000.

Objek wisata ini terletak di ketinggian sekitar 1450 mdpl, diapit oleh Gunung Telomoyo, Gunung Andong, dan Gunung Merbabu.

Suramin, pemandu wisata, menjelaskan bahwa Umbul Songo bukan hanya tempat untuk menikmati keindahan alam, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai wahana, termasuk kolam renang.

Baca Juga: Catat! Daftar Jalan yang Ditutup Selama Gelaran Borobudur Marathon 19 November 2023

Keunikan kolam renang di sini adalah airnya berasal langsung dari gunung, menjadikannya kolam renang alami tanpa tambahan kaporit.

Untuk fasilitas kolam renang, pengunjung tidak dikenakan biaya tambahan alias gratis.

Suramin menjelaskan harga tiket masuk Umbul Songo Rp6.000 berlaku untuk hari biasa, sementara untuk hari libur tiket masuk sebesar Rp8.500.*

Baca Juga: Disinggahi Cut Tari, 6 Rekomendasi Destinasi Wisata di Venesia untuk Libur Akhir Tahun

Dengan biaya masuk yang terjangkau dan pengalaman wisata yang beragam, Umbul Songo menjadi pilihan menarik bagi mereka yang ingin bersatu dengan alam sambil menikmati kesegaran kolam renang alami.

*harga tiket masuk bisa berubah sewaktu-waktu

Berita Terkait TERKINI
Memasuki bulan Desember, satu di antara hal yang terlintas di kepala adalah menikmati momen liburan Natal dan Tahun Baru...
travel | 15:11 WIB
Baru-baru ini, sebuah desa di Thailand Utara memutuskan untuk membuka spot foto Gate of Heaven versi mereka sendiri dari...
travel | 15:00 WIB
Seiring mendekatkan momen libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, mungkin akan banyak yang merencanakan liburan untuk meng...
travel | 13:47 WIB
kejadian dimulai ketika pria tersebut naik pesawat dari Perth ke Singapura, namun semakin parah ketika ia transit di Sin...
travel | 13:00 WIB
Singapura berhasil mempertahankan gelarnya sebagai kota termahal di dunia untuk kesembilan kalinya dalam sebelas tahun t...
travel | 09:00 WIB
Sebuah rekaman yang diunggah oleh pengguna dengan akun @baldwhiner di platform X yang memperlihatkan air yang terus mene...
travel | 17:00 WIB
"Railway Forgotten Market" adalah toko sementara yang menjual barang-barang yang terlupakan di dalam kereta....
travel | 16:00 WIB
Enam warga Tiongkok ditangkap karena mengemis di Bangkok sejak 10 November, setelah sejumlah unggahan di media sosial me...
travel | 14:00 WIB
Banyak destinasi yang awalnya memikat dan terjaga keasliannya, kini mengalami kerusakan karena antusiasme berlebihan dar...
travel | 13:00 WIB
Dengan luas lahan mencapai 8.600 meter persegi, The Bus Collective secara strategis ditempatkan dekat dengan atraksi pop...
travel | 12:00 WIB
Tampilkan lebih banyak