Semakin Langka, Sedotan Plastik McDonalds Kini Dijual Seharga Belasan Juta

Tak mau rugi, pria ini coba jual sedotan McDonalds lewat eBay.

Galih Priatmojo | Arendya Nariswari
Senin, 29 April 2019 | 17:00 WIB
Ilustrasi sedotan. (Pixabay/Anemone)

Ilustrasi sedotan. (Pixabay/Anemone)

Guideku.com - Tak bisa dipungkiri lagi memang, sampah plastik seperti kantong dan sedotan kian lama membuat ekosistem lingkungan semakin rapuh.

Oleh karenanya, sebagian besar restoran cepat saji kini mulai melakukan gerakan tanpa sedotan dalam rangka mengurangi penggunaan plastik.

Salah satu restoran cepat saji yang telah melakukan gerakan ini di antaranya yaitu McDonalds.

Baca Juga: Lebih Dekat dengan Sumpit, Senjata Mematikan Khas Suku Dayak

Demi tetap memberikan pelayanan terbaik untuk para pelanggan, beberapa waktu lalu bahkan McDonalds sempat membuat sedotan dari kertas.

Tetapi tampaknya ide sedotan dari kertas ini kurang disambut baik oleh para pelanggan.

Tidak sedikit pihak yang menandatangani petisi agar McDonalds kembali menyediakan sedotan plastik.

Baca Juga: Menyimak Uniknya Ritual Pemberkatan Mobil di Challa, Bolivia

Dengan adanya kebijakan baru di McDonalds, tentu saja keberadaan sedotan plastik semakin langka.

Melihat peluang ini, seorang penjual nakal di situs eBay tak mau rugi.

Langka, Sedotan McDonalds Kini Dijual Seharga Belasan Juta. (eBay)
Langka, Sedotan McDonalds Kini Dijual Seharga Belasan Juta. (eBay)

 

Baca Juga: Serpihan Surga, Menikmati Pesona 4 Pantai Tersembunyi di Lombok

Benar saja, pria ini menjual sedotan plastik McDonalds dengan harga yang terbilang mengejutkan yakni 1.000 poundsterling atau senilai Rp 18 juta.

''Sedotan Mcdonalds baru yang akan menjadi benda bersejarah, bayangkan jika usia kalian 50 tahun dan memiliki cucu, kamu bisa menjelaskan sedotan ini sebagai barang langka mereka akan mengagumimu,'' tulis si penjual.

Sangat disayangkan, penjual ini juga ikut mendukung banyak orang menandatangani petisi agar McDonalds menyediakan sedotan plastik kembali.

Baca Juga: Unik, Desa di Irlandia Ganti Nama Jelang Hari Raya Star Wars

Wah, adakah travelers yang tertarik untuk membeli sedotan plastik McDonalds super langka ini?

Berita Terkait TERKINI
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Tampilkan lebih banyak