Guideku.com - Cookies Fudgy, Sajian Mewah tapi Murah Meriah untuk Lebaran.
Sajian jamuan manis untuk Lebaran, nyummy... anak-anak pasti suka. Yuk bikin Cookies fudgy di rumah aja.
Dijamin nggak pakai ribet tapi tampilan super mewah dan menggiurkan. Langsung aja yuk siapkan catatan untuk tahu bahan dan cara membuatnya di bawah ini, dirangkum Suara.com dari Cookpad Sri Yulianti
Bahan-bahan
Baca Juga: Viral Oreo Supreme Harga 500 an Ribu, Warganet: Itu Serius Isinya Cuma 3?
1 cup gula pasir
2 cup gula palem
4 butir telur
4 cup terigu
1/4 mentega cair
1 sendok makan baking powder
2 blok coklat
100 gram choco chip
Langkah
1. Pertama masukan gula pasir dan gula palem dan 4 butir telur lalu kocok dengan wisk kocok hingga creamy dan kental.
Baca Juga: Segar dan Menyehatkan, Ini Resep Es Serut Melon Timun untuk Buka Puasa
2. Setelah kental dan creamy masukan 4 cup tepung terigu baking powder aduk menggunakan spatula.
3. Setelah itu masukan coklat blok yg sudah di cincang dan choco chip lalu aduk lagi.
4. Setelah diaduk rata tutup dengan cling warp dan masukan ke kulkas selama 30 menit.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Ngaku Istri Idaman karena Rajin Masak Selama Ramadan
5. Setelah 30 menit keluarkan dari kulkas dan cetak dengan skup ice cream klo gaada pake sendok pun boleh.
6.Jaga jarak saat menaruh adonan nya karna ketika di oven bakal mengembang oven selama 15 menit aja.
7. Kalau dipegang lembek gpp ya nnti ketika dingin dia bakal keras sendiri.
9. Lalu klo udah 15 menit angkat deh siap untuk disajikan anak anak pasti suka.