Ngeri, 4 Restoran Ini Jadi Saksi Pembunuhan Bos Mafia

Tragis dan berdarah.

Dany Garjito | Aditya Prasanda
Selasa, 13 November 2018 | 08:00 WIB
Ilustrasi mafia (Public domain)

Ilustrasi mafia (Public domain)

Guideku.com - Beberapa restoran dikenal dengan hidangannya yang lezat. Sementara beberapa yang lain dikenal sebab keunikan tempatnya yang membuat pengunjung betah dan ingin mengabadikan momen di restoran tersebut.

Lain halnya dengan keempat restoran berikut. Restoran-restoran ini tercatat sebagai tempat pembunuhan para bos mafia yang dikenal memiliki reputasi buruk dan bertanggung jawab atas segudang kejahatan. Apa saja?

Sparks Steakhouse, New York

Baca Juga: Menyesap Nikmatnya Kopi Rarobang, Racikan Leluhur di Ambon

(Pixabay Herbert Winker)
(Pixabay Herbert Winker)

 

Di kawasan Midltown, New York, beragam restoran mewah dan berkelas berdiri.

Salah satu restoran ternama di kawasan tersebut, Sparks Stekhouse merupakan langganan kelompok mafia penguasa New York, Gambino Family.

Baca Juga: Ngeri, Nia Ramadhani Nyaris Tertimpa Plafon Hotel

Restoran ini jadi saksi penembakan dua anggota Gambino Family, Constantino Paul Castellanno dan pengawalnya Thomas Billoti.

Tepat di depan Sparks Steakhouse kedua dedengkot Gambino Family tersebut ditembak hingga tewas saat hendak keluar dari kantor pengacara yang berada di seberang restoran.

Restoran Italia di Bushwick, Brooklyn

Baca Juga: Merpati Terbang Lagi Setelah Mati Suri, Ahsiyaap!

Salah satu restoran Italia di Buschwick, Brooklyn menjadi tempat berkumpulnya para dedengkot mafia Bonano Family.

Salah satu anggota mereka, Galante bersama pengawalnya ditembak hingga tewas oleh tiga orang misterius di restoran tersebut.

Semasa hidupnya, Galante dituding terlibat 80 kasus pembunuhan dan terlibat dalam perdagangan heroin.

Baca Juga: Nyentrik, Gini Jadinya Kalau Burger dan Onigiri Kawin Silang

Nuovoa Villa Tammaro Restaurant, Coney Island

(Pixabay Stux)
(Pixabay Stux)

 

Giuseppe 'Joe The Boss' Masseria, salah satu mafia Sisilia yang terkenal bengis ditemukan tewas bersimbah darah di Nuovoa Villa Tammaro Restaurant.

Restoran tersebut merupakan tempat makan favorit Joe The Boss.

Nahas pada suatu malam di tahun 1933, ia ditembak mati oleh kelompok mafia lain.

Umberto's Clam House

Restoran yang berada di kawasan Manhattan, New York ini merupakan tempat pembunuhan tragis bos mafia Joey 'Crazy Joe' Gallo.

Di restoran favoritnya itu, Gallo terlibat baku tembak dengan seorang pria misterius, sebelum peluru akhirnya bersarang dan membuatnya tersungkur tewas.

Ironisnya, Gallo tewas tepat di hadapan istri dan anaknya yang saat itu tengah menikmati makan malam bersama pria berusia 43 tahun tersebut.

Berita Terkait TERKINI
Aplikasi yang baik akan membantu Anda menghemat waktu dan uang, serta meminimalkan potensi masalah selama proses pemesan...
travel | 10:00 WIB
Diketahui konten itu diunggah oleh akun media sosial TikTok....
travel | 11:15 WIB
Namun Amir meminta Pemda DIY maupun Pemkab Gunungkidul harus memperhatikan jalur-jalur alternatif....
travel | 10:00 WIB
Angela Gilsha mengaku sempat datang ke sana....
travel | 13:22 WIB
Terdapat kenaikan sebesar 8,92 persen dari total kunjungan sebanyak 3.223.229 kunjungan....
travel | 14:27 WIB
Menurutnya peringatan perjalanan dari Australia ini adalah sebuah risiko, namun wisatawan manapun akan aman di Bali jika...
travel | 14:09 WIB
Mana saja destinasi wisata yang tersembunyi di Raja Ampat?...
travel | 11:23 WIB
Cermati penjelasan singkat berikut ini dan dapatkan insight mengenai bolehkah haji dengan berutang? Semoga berguna!...
travel | 10:00 WIB
Itinerary adalah perencanaan yang harus disiapkan oleh kamu sebelum bepergian....
travel | 10:00 WIB
'Pakai visa apa kak? Kok bisa berangkat?' tanya netizen....
travel | 12:59 WIB
Tampilkan lebih banyak