Liburan ke Jepang, Maia Estianty Singgah di Vila Mewah dengan Private Onsen

Bersama sang suami, Maia Estianty menikmati liburan romantis di Jepang.

Angga Roni Priambodo | Arendya Nariswari
Sabtu, 04 Januari 2020 | 21:00 WIB
Maia Estianty (Sumarni/Suara.com)

Maia Estianty (Sumarni/Suara.com)

Guideku.com - Kemesraan pasangan selebritis Maia Estianty dan Irwan Mussry tampaknya selalu jadi sorotan publik. Belum lama ini, keduanya baru saja bertolak ke Jepang untuk menikmati liburan Tahun Baru 2020

Tiba di Jepang, keduanya langsung berjalan-jalan ke kawasan Tokyo dan mengabadikan momen romantis dengan berfoto-foto.

Diintip Suara.com dari akun Instagram Maia Estianty, Jumat (3/1/2020), dirinya membagikan beberapa foto, mulai dari keberangkatan menuju Jepang sejak berada di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Viral, Vila Mewah di Atas Mal, Pemandangannya Bikin Netizen Salfok

Menariknya lagi, beberapa waktu lalu Maia Estianty mengunggah Instagram Story yang memperlihatkan lokasi tempat keduanya menginap.

Private onsen di dalam villa yang disinggahi Maia Estianty dan suami. (Instagram/@maiaestiantyreal)
Private onsen di dalam villa yang disinggahi Maia Estianty dan suami. (Instagram/@maiaestiantyreal)

Vila mewah di Jepang tersebut rupanya dilengkapi dengan  private onsen in-door untuk berendam. Dirinya juga menunjukkan panorama alam nan indah yang dapat dilihat lewat bagian balkon vila tempat Maia Estianty dan suami menginap.

"Pemandian belerang di villa," tulis Maia Estianty dalam Instagram Story miliknya.

Baca Juga: Menginap di Vila dan Apartemen Diprediksi Makin Ngetrend di 2020!

Private onsen dalam salah satu ruangan di vila tempat Maia Estianty dan Irwan Mussry singgah ini ukurannya memang tak terlalu besar namun tampak mewah.

Beberapa hari sebelumnya, pasangan selebritis ini juga sempat mengabadikan momen liburan romantis di area 3 Dimensi bertema ramainya Kota Tokyo.

Maia Estianty dan Irwan Mussry liburan romantis di Jepang. (Instagram/@maiaestiantyreal)
Maia Estianty dan Irwan Mussry liburan romantis di Jepang. (Instagram/@maiaestiantyreal)

Pose berfoto Maia Estianty dan Irwan Mussry juga tampak jenaka dan membuat warganet yang melihatnya tertawa.

Baca Juga: Berawal dari Ajakan Makan, Yusron Malah Tiduri ABG di Vila

"Hahaha lucu banget, kasian om daddy ini," sebut salah seorang warganet.

"Auto ngakak bun, @maiaestiantyreal, semoga bahagia selalu," imbuh warganet lainnya.

Setelah ini, kira-kira destinasi apa lagi yang bakal dikunjungi Maia Estianty dan Irwan Mussry di Jepang?

Berita Terkait TERKINI
Totalnya ada 23 hari libur dalam setahun yang bisa dimanfaatkan untuk berlibur!...
travel | 10:00 WIB
Lantas ke mana saja orang-orang superkaya di dunia bakal pergi menghabiskan liburan?...
travel | 10:00 WIB
Jakarta tak pernah kehabisan destinasi maupun acara liburan yang bisa jadi pilihan menarik bersama keluarga....
travel | 12:47 WIB
Bukan cuma bareng teman dan sahabat, ada banyak tempat yang cocok didatangi untuk ngedate bareng pacar lho....
travel | 10:00 WIB
Mendaki Gunung Rinjani adalah tantangan yang tak boleh dilewatkan....
travel | 10:00 WIB
Berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk pembuatan paspor berdasarkan peraturan terbaru? Cek infonya di sini....
travel | 10:00 WIB
Jika Anda merencanakan liburan pertama ke luar negeri, Singapura bisa menjadi pilihan ideal. Selain dekat dari Indonesia...
travel | 10:00 WIB
Mau liburan ke tempat yang sejuk? Jangan sampai salah kostum ya. Simak 5 rekomendasi destinasi wisatanya di artikel ini!...
travel | 10:00 WIB
Tiga negara di Asia ini ternyata punya tradisi menarik yang hanya ada saat menjelang perayaan Natal. Di mana saja?...
travel | 10:37 WIB
Penghargaan ini memberikan manfaat besar bagi halal-preneur serta menjadi momentum penting untuk mendorong industri hala...
travel | 10:38 WIB
Tampilkan lebih banyak