ILUSTRASI. Suasana dalam pesawat (Unsplash/ Kenny Eliason)
Guideku.com - Sebuah video viral baru-baru ini menunjukkan seorang wanita diduga mengalami kesurupan di tempat yang tidak lazim, yakni dalam pesawat terbang, bukan di lokasi sepi dan angker seperti biasanya.
Melansir laman TMZ, penerbangan Frontier Airlines nomor 1161 dari Houston menuju Denver, Amerika Serikat, menjadi kacau karena insiden tersebut.
Video yang baru-baru ini diunggah menunjukkan seorang wanita mengalami kesurupan dengan perilaku aneh, sementara seorang penumpang lain berkhotbah bahwa wanita tersebut "kerasukan."
Baca Juga: Rekomendasi 5 Negara Ideal untuk Liburan Akhir Tahun para Introvert
Dalam video tersebut, wanita tersebut terlihat menangis dan berdebat dengan awak kabin.
Ia akhirnya berhasil melepaskan diri dari awak kabin yang telah menahannya di pojok pesawat, dan mulai memanjat melewati kursi-kursi.
Kejadian semakin rumit ketika seorang penumpang lain, yang mengenakan topi abu-abu, berjalan di lorong pesawat memberi peringatan kepada sesama penumpang bahwa apa yang mereka saksikan bukan hanya ulah orang yang tak terkendali.
Baca Juga: Asyik! Liburan Akhir Tahun di Candi Prambanan Bisa Sambil Nonton Sheila on 7 hingga Jikustik
"Ini bukti nyata bahwa ada setan sejati yang ingin membunuh setiap orang dari kalian," kata orang tersebut, menambahkan bahwa wanita tersebut kerasukan setan sebelum menilai penumpang mana yang memiliki hubungan dengan Yesus Kristus.
"Semua neraka akan pecah, dan kalian mendapatkan buktinya." Penumpang berpakaian abu-abu itu kemudian terdengar menyanyikan lagu rohani di bagian lain dalam video.
Situasi semakin memburuk, dan seorang awak kabin terdengar melalui pengeras suara meminta semua orang kembali ke tempat duduk mereka.
Baca Juga: Tentang Quaglino's, Restoran yang Viral karena Hantu Tentara Ikut Selfie
Pada akhir video, seorang petugas polisi terlihat di pesawat untuk mengeluarkan penumpang yang bermasalah tersebut.
Belum jelas apa yang menyebabkan insiden tersebut, apakah ada anggota kabin yang terluka selama peristiwa tersebut, dan apakah wanita yang terganggu itu dijerat dengan tuduhan pidana.