Ilustrasi Kulkas. (pixabay.com/Pexels)
Guideku.com - Kekinian, tidak sedikit orang-orang yang gemar memamerkan saldo rekening pribadi mereka. Terakhir, aksi seorang warganet pamer saldo pada mesin ATM di dapur jadi sorotan.
Awalnya, tidak ada yang mengira bahwa mesin ATM tersebut janggal dan menyimpan misteri. Ditambah, nominal pada ATM di dapur itu juga jumlahnya cukup fantastis.
Sukses mengecoh warganet, belum lama ini publik digegerkan dengan aksi orang pamer mesin ATM dengan nominal triliunan Rupiah di dapur.
Baca Juga: Rutin Diberi Susu Kotak, Wanita Ini Tunjukkan Koleksinya Karena Tak Doyan
Kocaknya lagi, di akhir video warganet menemukan fakta bahwa yang dipamerkan oleh orang tersebut bukan mesin ATM sungguhan melainkan kulkas.
"Saldo Anda Rp10.000.000.000.000. Apakah Anda ingin melakukan transaksi lain?" Begitulah yang tertulis di layar.
Pria ini pun tampak tenang dalam menunjukkan angka tersebut. "Ngecek saldo segini, cukup harusnya," ujarnya sembari berjalan mundur.
Baca Juga: Bikin Kuku Jadi Saringan Teh, Aksi Viral Wanita Ini Ditonton 34 Juta Kali
Tampak mesin ATM yang cukup besar di hadapannya. Kemudian ia kembali maju dan ternyata yang ada di hadapannya bukanlah mesin ATM melainkan kulkas.
"Ya tapi kok isinya malah kayak gini. Dibohongin aja," ujarnya sembari membuka pintu kulkas.
Dalam kulkas tersebut pun terlihat makanan dan minuman seperti pada umumnya. Pintu kulkas itu rupanya ditempeli stiker kulkas secara penuh dengan desain menyerupai mesin ATM.
Baca Juga: Viral Wanita Gagal Bikin Popcorn Hijau, Warganet Langsung Beri Saran
Video ini rupanya menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Aku sudah tercengang ngitungin ada berapa banyak nol di saldonya. Eh ternyata ku tertipu. Ngakak banget," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya ikut berkomentar. "Hah? Kulkas? Orang gabut mana yang bikin kulkas jadi kelihatan kayak mesin ATM?" Ujarnya dalam unggahan tersebut.
Baca Juga: Ulama Malaysia Sebut Penguin Lucu dan Halal, Warganet Langsung Syok
"Asli gue kira beneran. Dirjen Pajak kena prank melihat ini," tulis warganet lainnya sembari mengutip unggahan ini.
"Ada-ada aja ya manusia idenya buat nge-prank wkwkwk," ungkap warganet ini setelah melihat video unggahan tersebut.
Sementara itu, hingga Senin (31/1/2022), video stiker kulkas ala ATM saldonya bikin salfok ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di Twitter.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini! (Suara.com/Hiromi Kyuna)