Banyak Ditemukan Korban Tewas, Ini Kondisi Villa Stephanie Sebelum Tsunami

Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan.

Angga Roni Priambodo | Aditya Prasanda
Senin, 24 Desember 2018 | 15:12 WIB
Villa Stephanie & Resort Official

Villa Stephanie & Resort Official

Guideku.com - Diperkirakan 26 korban tewas ditemukan di Villa Stephanie & Resort, Carita, Kabupaten Pandeglang sementara ratusan lainnya belum ditemukan pasca tsunami Selat Sunda menghantam kawasan pesisir Kabupaten Padeglang di Banten, dan Lampung Selatan, Sabtu (22/12).

Memasuki hari kedua, tim evakuasi gabungan yang terdiri dari Kepolisian, TNI, pemadam kebakaran, dan sejumlah relawan mencari korban dengan peralatan seadanya.

Perlahan, bahan-bahan material macam reruntuhan tembok, baja ringan, mobil dan beragam akomodasi penginapan disingkirkan demi mempermudah proses pencarian.

Baca Juga: Pantau Aktivitas Krakatau, Ilmuwan Waspadai Tsunami Selat Sunda Susulan

Dari keterangan sejumlah saksi, saat kejadian Villa Stephanie & Resort menampung sekitar 200 tamu yang tengah berlibur, kondisi kamar pun penuh.

Tak heran, menilik letak villa yang berada persis di tepi pantai, membuat tidak sedikit wisatawan yang berlibur di Pandeglang memilih penginapan ini untuk bermalam.

Guideku.com berusaha menelusuri kondisi Villa Stephanie & Resort sebelum tsunami meluluh lantahkan penginapan tersebut dengan tiga gelombang tinggi yang langsung merusak seluruh bagian villa.

Baca Juga: Bagai Kota Mati, Begini Kondisi Terkini Pantai Anyer Pasca Tsunami

Kolam renang yang langsung menghadap ke pantai, wisatawan kerap menghabiskan senja dan malam di spot ini.

Villa Stephanie & Resort (Google Maps Rita Sari Pasaribu)
Villa Stephanie & Resort (Google Maps Rita Sari Pasaribu)

 

Gazebo-gazebo dengan sentuhan artistik khas Bali juga menjadi daya tarik lain tempat kongkow Villa Stephanie & Resort.

Baca Juga: Rabeg Banten, Kuliner Tradisional Idola Sultan yang Enaknya Kebangetan

Villa Stephanie & Resort Official
Villa Stephanie & Resort Official

 

Villa Stephanie & Resort juga menyediakan hall untuk gathering rombongan tamu.

Villa Stephanie & Resort Official
Villa Stephanie & Resort Official

 

Baca Juga: Numpang ke Toilet Imigrasi, Pria Ini Malah Dituduh Penyusup di Singapura

Villa ini menyediakan kamar dan ruangan serupa guest house yang dapat menampung banyak orang.

Villa Stephanie & Resort Official
Villa Stephanie & Resort Official

 

Keadaan guest house Villa Stephanie & Resort yang didesain bak di rumah sendiri.

Villa Stephanie & Resort Official
Villa Stephanie & Resort Official

 

Kamarnya pun terbilang cukup sederhana.

Villa Stephanie & Resort Official
Villa Stephanie & Resort Official

Hingga 24 Desember, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangan tertulis mencatat jumlah korban sebanyak 281 orang meninggal, 1.016 luka-luka, 57 orang hilang dan 11.687 orang terpaksa mengungsi. Masing-masing korban tersebar di 5 titik kabupaten yakni Pandeglang, Serang, Lampung Selatan, Tanggamus dan Pesawaran.

Tsunami yang diperkirakan disebabkan oleh peningkatan aktivitas Gunung Anak Krakatau ini juga menyebabkan kerusakan pada 611 unit rumah, 69 penginapan dan 420 perahu.

Berita Terkait TERKINI
Sembilan hotel & resor portofolio Hilton siap meluncurkan penawaran eksklusif di salah satu pameran pernikahan terbesar ...
stay | 16:00 WIB
Apakah kamu pernah bermimpi menginap di hotel?...
stay | 12:00 WIB
Jakarta menawarkan berbagai pilihan staycation menarik yang bisa memberikan pengalaman istimewa saat menikmati libur Nat...
stay | 20:01 WIB
Bagi kamu yang ingin mencari pengalaman liburan santai dan dekat dengan alam, tampaknya Garut bisa menjadi pilihan sempu...
stay | 15:37 WIB
Film bergenre action kriminal berjudul The Courier akan menghiasi layar kaca malam ini, Selasa (19/12/2023) pukul 23.00 ...
stay | 13:30 WIB
Tidak ada salahnya menikmati libur Natal dan Tahun Baru yang berkesan, ketahui ini adalah tempat staycation terbaik di B...
stay | 13:14 WIB
Bagi yang berencana merayakan tahun baru di Garut, Guideku.com telah merangkum 3 tempat staycation yang cocok untuk meng...
stay | 13:29 WIB
Saat libur Natal dan Tahun Baru, sejumlah tempat staycation di Bandung, Jawa Barat mungkin akan cocok untuk dikunjungi....
stay | 13:18 WIB
Sumedang merupakan suatu daerah di Jawa Barat, tentunya bisa menjadi pilihan kamu untuk staycation guna menikmati momen ...
stay | 09:04 WIB
Kamu bisa mencoba untuk staycation di hotel saat libur Natal 2023, dan Tahun Baru 2024 jika bosan liburan ke tempat wisa...
stay | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak