Keringkan Pakaian Dalam di Pesawat, Aksi Wanita Ini Bikin Warganet Jijik

Wanita ini tanpa rasa malu mengangkat pakaian dalamnya ke arah ventilasi pendingin di pesawat.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 17 Juli 2019 | 13:00 WIB
Ilustrasi kabin pesawat. (Pixabay)

Ilustrasi kabin pesawat. (Pixabay)

Guideku.com - Pesawat menjadi salah satu alat transportasi udara yang selalu jadi andalan banyak orang untuk pergi dari satu tempat menuju tempat lain. 

Selain lebih cepat, pesawat dinilai lebih nyaman untuk bepergian jarak dekat hingga jauh oleh para penumpangnya.

Namun tak jarang, beberapa penumpang kerap bertingkah aneh ketika berada di dalam pesawat.

Baca Juga: Polisi Panggil 2 Youtuber Buntut Menu Tulisan Tangan di Kelas Bisnis Garuda

Belum lama ini publik dibuat sedikit geli dengan aksi seorang penumpang wanita yang nekat mengeringkan pakaian di pesawat.

Ya, wanita ini tertangkap kamera penumpang lainnya sedang mengeringkan pakaian dalam di pesawat.

Dilansir Suara.com dari laman Fox News, Selasa (16/7/19), wanita ini diketahui pergi menggunakan pesawat Ural Airlines.

Baca Juga: Garuda Indonesia Larang Penumpang Ngevlog, tapi Boleh Selfie

Pesawat tersebut tengah dalam perjalanan dari Turki menuju Moskow, Rusia.

Wanita tersebut tak terlihat malu ketika mengangkat pakaian dalamnya ke arah ventilasi pendingin udara pesawat.

Video penumpang wanita keringkan pakaian dalam di pesawat ini mendadak viral usai diunggah melalui berbagai media sosial.

Baca Juga: Wahana Permainan Ekstrem Patah saat Berayun di Udara, Telan Korban Jiwa

Viral, penumpang wanita keringkan pakaian dalam di pesawat. (Twitter/@Aviationdailyy)
Viral, penumpang wanita keringkan pakaian dalam di pesawat. (Twitter/@Aviationdailyy)

"Wanita ini mengeringkan pakaian di dalam pesawat," tulis akun Twitter @Aviationdailyy dalam keterangan video.

Salah seorang penumpang dalam penerbangan mengatakan kepada The Sun bahwa wanita ini bernar-benar percaya diri saat memegang pakaian dalam.

Menurutnya, wanita tersebut telah mengeringkan pakaian dalamnya selama 20 menit di pesawat dengan mengangkatnya ke atas.

Alhasil, penumpang pesawat lain di belakangnya melihat aksi nekatnya tersebut.

"Mungkin itu adalah pakaian dalam dari putrinya," ungkap salah seorang warganet di kolom komentar.

"Benar-benar tanpa sopan santun, dia nekat melakukannya," imbuh warganet lainnya.

Hingga saat ini, video wanita mengeringkan pakaian dalam di pesawat ini telah mendapatkan lebih dari 1.000 likes dan 683 retweets.

Berita Terkait TERKINI
Lorong Rappocini adalah bukti hidup dari sebuah harapan yang berkali-kali dipadamkan namun terus menyala kembali....
travel | 17:30 WIB
Liburan sekolah adalah waktu yang tepat untuk mengajak keluarga berlibur dan menikmati keindahan alam....
travel | 14:53 WIB
Jalan-jalan keliling Selandia Baru pakai campervan, yuk!...
travel | 10:00 WIB
Inilah deretan tempat wisata religi yang bisa dikunjungi saat liburan ke Solo, Jawa Tengah....
travel | 10:45 WIB
Inilah deretan tempat wisata Cianjur yang cocok dikunjungi saat musim libur Lebaran....
travel | 11:30 WIB
Beberapa destinasi wisata religi ini cocok dikunjungi saat libur Lebaran....
travel | 11:15 WIB
Supaya mudik tetap nyaman, penting untuk melakukan hal-hal berikut sepanjang perjalanan. Salah satunya melakukan peregan...
travel | 11:45 WIB
Kelima provinsi itu diprediksi menjadi daerah dengan tingkat kepadatan paling tinggi selama momen mudik Idul Fitri....
travel | 11:30 WIB
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Tampilkan lebih banyak