Tikno Chicken, Fried Chicken Lokal asal Jogja yang Tersembunyi tapi Laris!

Tikno Chicken disebut-sebut sebagai hidden gems-nya fried chicken murah di Jogja.

Yasinta Rahmawati | Fitri Asta Pramesti
Rabu, 18 Maret 2020 | 17:13 WIB
Tikno Chicken. (twitter.com/goizza)

Tikno Chicken. (twitter.com/goizza)

Guideku.com - Penyuka menu ayam goreng yang sedang bertandang ke Yogyakarta wajib datang ke kedai yang satu ini.

Mengusung nama Tikno Chicken, kedai yang terletak di kawasan Keparakan ini punya konsep penyetan ayam yang diolah dengan gaya fried chicken, alias ayam goreng tepung.

Punya cita rasa lezat dan harganya yang terjangkau, membuat kedai Tikno Chicken tak pernah sepi pengunjung.

Baca Juga: Spot Instagramable di Jatim, Pemanasan Dulu Sebelum ke Jepang!

Youtuber Goizza bahkan menyebut kedai ini sebagai hidden gems-nya fried chicken murah di Jogja lantaran selain rasanya yang enak, lokasi Tikno Chicken yang cukup tersembunyi dari hiruk pikuk kota pelajar.

"Hidden gems Fried Chicken murah di Jogja. Namanya Tikno Chicken. Rp 10 ribuan," cuit @goizza mengawali utasnya seperti dikutip Guideku.com, Rabu (18/3/2020).

Tikno Chicken. (twitter.com/goizza)
Tikno Chicken. (twitter.com/goizza)

Bagi penyuka pedas, tak perlu khawatir karena kedai ini menyediakan aneka sambal yakni sambal matang, sambal mentah dan sambal bawang.

Baca Juga: Ngopi Sambil Baca Buku, Intip Kedai Kopi Rasa Perpustakaan di Yogyakarta

Soal menu, kedai ini tak hanya menawarkan menu ayam. Ada juga terong crispy dan lele goreng yang menarik untuk dicicipi.

Tak jauh beda dengan warung penyetan pada umumnya, Tikno Chicken menerapkan konsep nasi ambil sendiri.

Tikno Chicken. (twitter.com/goizza)
Tikno Chicken. (twitter.com/goizza)

Bagi yang tertarik untuk menyicip racikan ayam Pak Tikno, kedai ini beralamat di Jalan Kolonel Sugiyono, Keparakan, Kecamatan Mergangsan.

Baca Juga: Prana Djaya, Kedai Kopi Estetik yang Tersembunyi di Kota Sragen

Setiap harinya, Tikno Chicken buka mulai dari 10 pagi hingga 10 malam. Tapi perlu diingat, kedai ini tutup di hari Minggu saat akhir bulan.

Bagi yang sedang di Jogja dan ingin makan ayam goreng, jangan lupa berkunjung ke kedai tersembunyi Tikno Chicken ya. Selamat kulineran!

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak