Tak Dibuang, Ternyata Begini Nasib Sisa Makanan di Kapal Pesiar

Sebelum dijadikan makanan ikan di laut, makan sisa dari kapal pesiar mengalami proses ini terlebih dahulu.

Arendya Nariswari
Kamis, 16 September 2021 | 15:00 WIB
Ilustrasi kapal pesiar. (Pixabay)

Ilustrasi kapal pesiar. (Pixabay)

Guideku.com - Transportasi mewah kapal pesiar terbilang memiliki fasilitas mumpuni. Tak jarang banyak orang yang memilih naik kapal pesiar untuk liburan.

Ketika melihat kapal pesiar di laut, beragam pertanyaan pun muncul di kepala. Salah satunya, ke manakah sisa makanan dari kapal pesiar dibuang?

Diunggah kembali oleh akun Instagram @doyanmakan.inc sebuah video ini tampaknya mampu menjawab rasa penasaran tersebut. Kapal pesiar yang cukup besar umumnya memiliki restoran atau tempat makan di dalamnya.

Baca Juga: Berlibur ke Pantai di Jayapura, Gaya Aduhai Wika Salim Disorot Warganet

Makanan sisa yang tak habis dimakan akan menimbulkan bau tak sedap saat tak langsung dibuang. Namun, bukan berarti awak kapal harus menunggu kapal bersandar di daratan untuk membuang sisa makanan.

Sisa makanan tersebut pun tak dibuang begitu saja secara sembarangan di laut, lho. Sisa makanan dikumpulkan jadi satu di ember terlebih dahulu.

Makanan sisa di kapal pesiar (Instagram @doyanmakan.inc)
Makanan sisa di kapal pesiar (Instagram @doyanmakan.inc)

Selanjutnya, sisa makanan itu akan digiling dengan mesin khusus. Sisa makanan yang telah digiling akan dibuang ke laut untuk makanan para ikan.

Baca Juga: Regulator Gas Rusak, Warganet Ini Masak Mi Instan dengan Cara Tak Terduga

Dalam video itu, tampak seorang awak kapal menggunakan sarung tangan karet tengah memproses makanan sisa dengan sebuah alat. Makanan sisa yang dibuang ke laut saat itu mencapai 2 ember penuh.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar warganet memenuhi unggahan ini.

"Yang penting jangan plastik lah dibuang ke laut. Kalau makanan mah nggak apa apa aja deh buat makan ikan-ikan di laut, menurut gue sih ya," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Tak Sembarangan, Ternyata Ini Cara Kapal Pesiar Buang Sisa Makanan

Warganet lain ikut berkomentar. "Oh, jadi ini yang ngasih makan Spongebob waktu tersesat di hutan. Puja kerang ajaib ulululululu," ujar warganet ini.

"Kalau nggak dibuang, nunggu mendarat ya basi, malah percuma. Kalau begini ikan-ikan jadi senang dan yang kasih makan dapat berkat," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Selasa (14/9/2021), video rahasia makanan sisa kapal pesiar ini sudah disukai sebanyak lebih dari 4 ribu akun di Instagram. (Suara.com/Hiromi Kyuna)

Baca Juga: Kembali Bikin Heran, Kali Ini Sisca Kohl Buat Es Krim Nasi Kuning

Berita Terkait TERKINI
Ciptakan keceriaan Natal dengan kue kering imut bentuk manusia. Resep lembut dan dekorasi lucu, sempurna untuk menyemara...
food | 10:53 WIB
Nikmati kelezatan Cheese Burnt dengan lapisan keju gurih di luar dan kelembutan di dalam. Resep mudah untuk dicoba di ru...
food | 17:41 WIB
Asjad Burger berlokasi di Komplek Puri Suwarna No. 20, Ciganitri, Kabupaten Bandung. Meski belum memiliki toko fisik, le...
food | 14:00 WIB
Yang membuat Kedai Bakmie 168 semakin spesial adalah mie mereka diproduksi sendiri, menjamin keaslian dan kualitasnya. P...
food | 12:00 WIB
Mulai pagi hingga malam, Bale Kaoman memanjakan lidah dengan menu masakan nusantara dan jenang pada pagi-sore, kemudian ...
food | 11:00 WIB
Meski zaman terus berubah, Roti Go tetap mempertahankan daya tariknya, bahkan ketika persaingan dari bisnis-bisnis baru ...
food | 10:00 WIB
Dengan cita rasa yang menggoda dan suasana yang ramah, Bakso Tjap Haji telah menjadi tempat kuliner di Bandung yang saya...
food | 15:00 WIB
ukurannya yang besar dan dagingnya yang tebal menjadi ciri khas yang langsung mencuri perhatian. Daging iga ini dibakar ...
food | 11:00 WIB
Walaupun memiliki tampilan yang unik, sate jebred tetap memikat dengan kelezatan rasa yang menjadi ciri khasnya. Cocok u...
food | 08:00 WIB
Gang Nikmat, nama sebuah restoran yang jadi hidden gem di Kota Bandung, karena menu yang enak dan lokasi yang unik....
food | 15:30 WIB
Tampilkan lebih banyak