Guideku.com - Bubur ayam merupakan santapan yang banyak disukai untuk sarapan. Cara menyantap bubur ayam dengan cara diaduk dan tidak pun sering diperdebatkan publik.
Siapa sangka, seorang wanita memiliki cara unik untuk menikmati bubur ayam. Hal tersebut dibagikan melalui akun TikTok @vousaimezmoi.
Siapa sangka, alih-alih menyantap bubur ayam hangat, wanita ini justru memilih memakannya dalam keadaan beku. Tentu saja hal ini cukup mengejutkan karena tak banyak orang yang melakukan ini.
Baca Juga: Beli Rice Cooker Online Rp36 RIbu, Wujud Paket Bikin Ngakak
Bubur ayam yang ada di hadapannya diwadahi dengan mangkuk plastik transparan. Aneka topping pun tertata rapi di atasnya seperti suwiran ayam, cakwe, daun bawang, dan lainnya.
Bubur ayam tersebut rupanya sudah dimasukkan ke dalam kulkas hingga membeku. Dalam video berdurasi 10 detik itu, ia tampak hendak menyantap bubur beku itu.
Biasanya, bubur ayam memiliki tekstur yang lembut. Namun karena beku, ia perlu sedikit usaha untuk bisa menyendok bubur tersebut.
Baca Juga: Viral Pria Bikin Mi Goreng Nugget Rebus, Tampilannya Bikin Tepuk Jidat
Wanita ini terlihat sangat menikmati bubur ayam tersebut. Baginya, bubur ayam yang beku itu memiliki rasa yang lebih nikmat ketimbang saat disantap hangat.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Bubur dingin aja nggak enak, ini apalagi beku ya? Haduh," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Unik! Wanita Ini Berhasil Membuat Tempe Bentuk Beruang yang Menggemaskan
Warganet lain ikut berkomentar. "Kalau boleh tahu, kakak ini dari dunia mana ya kak?" Ujar warganet ini.
"Ini sekte mana lagi sih? Bubur diaduk dan nggak aja udah bikin ribut, ini muncul lagi sekte baru," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (30/6/2022), video cewek hobi makan bubur ayam beku ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Baca Juga: Bikin Syok! Viral Wanita Temukan Katak Beku di Dalam Wadah Es Krim Tersegel
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!