Simak 5 Promo kemerdekaan, Mulai dari Minuman Hingga Makanan Lezat

Promo kemerdekaan ini bikin Anda bisa jajan enak dengan hemat.

Hiromi Kyuna
Senin, 15 Agustus 2022 | 15:58 WIB
Ilustrasi Ayam Goreng (Pixabay/mrpizzamandc)

Ilustrasi Ayam Goreng (Pixabay/mrpizzamandc)

Guideku.com - Kemerdekaan Republik Indonesia selalu diperingati setiap 17 Agustus. Beraneka promo pun hadir untuk memeriahkan hari merdeka ini.

Salah satu hal yang banyak diburu adalah promo makanan dan minuman untuk merayakan kemerdekaan. Mulai dari warung makan hingga restoran cepat saji, banyak yang menyajikan promo kemerdekaan untuk dinikmati pelanggan.

Akun Twitter djaycoholyc berbagi promo kemerdekaan yang bisa dinikmati pada bulan Agustus ini. Aneka promo tersebut pun bisa membuat pelanggan makan nikmat dan lebih puas dengan harga yang lebih terjangkau.

Baca Juga: Terkejut Lihat Mi Instan di Jakarta, Wanita Ini Sebut Alami Culture Shock

Suara.com telah merangkum 5 promo yang bisa dinikmati di Hari Kemerdekaan. Yuk, kita simak.

1. McDonald's

Promo Paket Merdeka dengan isi 3 ayam McD, 3 nasi, 3 Tehbotol Sosro Kotak, dan burger rendang seharga Rp77.273. Promo ini berlaku lewat drive thru mulai 14 hingga 17 Agustus 2022 pukul 13.00 WIB sampai 18.00 WIB.

Baca Juga: Pesan Nasi Goreng Pakai Tabel Microsoft Excel, Publik: Efisien

2. Street Boba

Promo serba Rp17 ribu untuk Hokkaido Choco, Shibuya Fresh Milk, Saitama Miruku, Nara Mirukuban, Namba Kawaiipon, Harajuku Milk Tea, Shizuoka Ichigo, dan Niji Candy Grape. Selain itu, ada pula 8 menu dengan harga Rp19 ribu dan Rp20 ribu. Promo ini berlaku pada 12 hingga 17 Agustus 2022 untuk pembelian secara langsung.

3. Ichiban Sushi

Baca Juga: Bukan Minyak Goreng, Bahan Memasak Telur yang Dipake Nenek Ini Bikin Panik

Ichiban Sushi menyakikan 4 menu dengan harga Rp17 ribu dengan syarat dan ketentuan berlaku. Menu tersebut diantaranya beef volcano roll, california roll, beef teriyaki fried roll, dan top gun roll.

4. Marugame Udon

Ada 2 menu dengan harga spesial yakni Rp77 ribu. Menu itu adalah Raya A dengan isi Hokkaido Curry Udon, Ebi Tempura dan Ocha dingin. Lalu, ada pula Raya B dengan menu Tori Baitan Udon, Ebi Tempura dan Ocha dingin. Periode promo ini mulai 13 hingga 21 Agustus 2022.

Baca Juga: Setiap Minggu Minta Makan Bakso, Pria Bule Ini Nikmati Sajian Pakai Lontong

5. Pepper Lunch

Dengan harga Rp77.777, pelanggan bisa menikmati Special Beef Pepper Rice lengkap dengan ice green tea, miso soup dan kentang goreng. Promo ini berlaku hingga 31 Agustus 2022 dan hanya berlaku setiap Senin dan 17 Agustus 2022 untuk makan di tempat.

Itulah 5 promo kemerdekaan yang bisa dinikmati pada bulan Agustus ini. Menarik sekali kan?

Berita Terkait TERKINI
Menurut Winny, makanan yang akan menjadi favorit di tahun 2025 adalah yang menghadirkan perpaduan rasa yang kompleks, se...
food | 10:00 WIB
Mengingat Indonesia dikenal kaya akan rempah dan bumbu dapur lainnya, hal tersebut menjadi kelebihan tersendiri karena c...
food | 10:00 WIB
BCL heran karena Tiko Aryawardhana tidak pernah makan mi instan dicampur dengan nasi dan malah memakai topping telur, ke...
food | 10:00 WIB
Tradisi Apeman merupakan bagian tak terpisahkan dari kekayaan budaya Indonesia, khususnya masyarakat Jawa....
food | 10:00 WIB
Ahli Gizi, Seala Septiani juga mengatakan, snack ini aman dikonsumsi oleh penderita diabetes dan mendukung gaya hidup se...
food | 10:00 WIB
Sirup Marjan baru merilis teaser iklan jelang Ramadhan 2025, sudah menontonnya?...
food | 10:00 WIB
Berikut ini beberapa alternatif yang bisa dicoba agar masyarakat tetap bisa memasak....
food | 14:03 WIB
Bagi yang sedang di Jakarta, ada beragam pilihan oleh-oleh yang bisa kamu bawa pulang. Nah berikut ini oleh-oleh dari Ja...
food | 10:00 WIB
Siapa sangka, seblak yang terkenal sebagai makanan sederhana punya sejarah dan rasa yang unik hingga membuat Reino Barac...
food | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak