Bikin Rusuh di Negara Orang, Warga Tuntut Keluarga Turis Dideportasi

Kelakuan mereka sungguh tak pantas

Angga Roni Priambodo | Amertiya Saraswati
Rabu, 16 Januari 2019 | 22:15 WIB
Ilustrasi turis menyebalkan (Pixabay/RyanMcGuire)

Ilustrasi turis menyebalkan (Pixabay/RyanMcGuire)

Guideku.com - Keluarga turis beranggotakan 13 orang asal Inggris terancam dideportasi dari Selandia Baru akibat ulah mereka selama liburan.

Seperti dilansir dari laman metro.co.uk, keluarga ini tertangkap basah oleh warga setempat melakukan hal-hal seperti membuat keributan di pesawat, membuang sampah sembarangan, dan mencoba menipu di restoran.

Salah seorang warga bahkan sempat mengingatkan mereka untuk memungut sampah yang mereka tinggalkan, namun mendapat respons tak mengenakkan.

Baca Juga: Duh, Roti dan Biskuit Mengandung Zat Pemicu Kanker

''Mereka berkata jika kita punya masalah dengan sampah, maka kita yang harus memungutnya,'' ucap salah satu warga.

Keluarga Turis Bermasalah di Selandia Baru (facebook.com/Krista Curnrow)
Keluarga Turis Bermasalah di Selandia Baru (facebook.com/Krista Curnrow)

 

Sebaliknya, salah seorang anggota keluarga tersebut malah membela diri dengan berkata bahwa mereka adalah korban.

Baca Juga: Waduh, Lagi Razia Kafe, Polisi Digigit Emak-emak

''Kami memang meninggalkan kotoran dan mereka bilang kami seperti orang gipsi, kami bukan gipsi. Kami warga Inggris dan kami merasa diserang oleh warga setempat saat di pantai.''

Tak sampai di sana, salah seorang warga setempat pun menerima makian serta ancaman fisik dari 6 orang anggota keluarga tersebut.

Diketahui pula, keluarga turis bermasalah ini sengaja memasukkan semut ke dalam makanan mereka agar mereka tidak perlu membayar.

Baca Juga: Tahun 2020, Seluruh Transportasi Umum di Negara Ini Digratiskan!

Keluarga Turis Bermasalah di Selandia Baru (facebook.com/Krista Curnrow)
Keluarga Turis Bermasalah di Selandia Baru (facebook.com/Krista Curnrow)

 

Akibat ulah mereka yang bermasalah ini, banyak warga yang merasa marah dan ingin keluarga ini dihukum.

''Mereka tidak layak berada di sini,'' ungkap seorang warga yang merasa terganggu.

Baca Juga: Ikut 10 Years Challenge, Christian Sugiono Unggah Foto Ciuman saat Liburan

Sebuah petisi online pun dibuat dan ditandangani 2.500 orang, sebelum akhirnya pemerintah setempat mengeluarkan dokumen deportasi.

Duh, nggak banget deh ulah keluarga turis menyebalkan yang satu ini! Jangan ditiru ya!

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak