Duh, Gara-Gara Masak Ikan, Pasangan Ini Ditangkap Polisi, Kenapa Ya?

Ini penyebabnya.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 23 Januari 2019 | 13:15 WIB
Ilustrasi memasak. (Unsplash/Clem Onojeghuo)

Ilustrasi memasak. (Unsplash/Clem Onojeghuo)

Guideku.com - Beberapa waktu yang lalu, pasangan suami istri di China memutuskan untuk memberikan masakan berbahan dasar ikan kepada kedua orang tuanya.

Dilansir Guideku.com dari laman feedytv, ternyata ikan tersebut merupakan jenis satwa langka dan dilindungi di China.

Masalah dimulai saat pasangan ini mengunggah rekaman kegiatan memasak mereka ketika sedang menyiapkan ikan naked carp atau Gymnocypris Przewalskii tersebut ke media sosial.

Baca Juga: 4 Fakta VietJet Air, Maskapai yang Identik dengan Bikini

Mendadak, video yang diunggah keduanya mendapatkan respon negatif dari netizen.

Video pasangan memasak jenis ikan yang dilindungi di China. (Feedytv)
Video pasangan memasak jenis ikan yang dilindungi di China. (Feedytv)

 

Banyaknya kecaman dari netizen membuat pasangan ini kemudian dikunjungi oleh petugas kepolisian Cagar Alam Nasional Danau Qinghai.

Baca Juga: Kisah Mengejutkan dari Penyintas Tragedi Kapal Nahas Titanic

Ikan tanpa sisik ini bermigrasi setiap tahun dari sungai air tawar dan bertelur di Danau Air Asin Qinghai.

Karena statusnya yang dilindungi, pasangan tersebut didenda 10.000 yuan atau setara dengan Rp 21 juta di bawah undang-undang perlindungan satwa liar China.

Meski jumlah ikan naked crap ini terus bertambah banyak, ikan ini masih digolongkan sebagai satwa yang terancam punah.

Baca Juga: Berbentuk Segi Enam Sempurna, Begini Antiknya Kota Grammichele

Penangkapan ikan dengan jumlah berlebihan membuat habitat satwa ini terus berkurang,

Tidak disebutkan di mana sang suami membeli ikan langka itu.

Ikan jenis Gymnocypris przewalskii atau naked carp. (Wikimedia Commons)
Ikan jenis Gymnocypris przewalskii atau naked carp. (Wikimedia Commons)

 

Baca Juga: Bikin Heboh, Begini Sosok Bill Gates Saat Antre di Restoran Cepat Saji

Namun ada juga netizen yang membela sepasang suami istri tersebut.

''Mereka membeli ikan dari orang lain, mungkin keduanya tidak tahu jenis ikan apa itu. Mengapa tidak menghukum yang menjual saja,'' kata salah seorang netizen membela.

Pasangan ini bukan yang pertama melanggar undang-undang perlindungan satwa liar di China.

November lalu, dikabarkan seorang pria ditahan lima bulan dan menerima denda hampir 12.000 yuan (Rp 25 juta) karena sengaja memburu ikan naked carp.

Sebulan sebelumnya, pria dari wilayah Xining juga didenda 7.000 yuan (Rp 14 juta) karena mengunggah videonya ketika sedang memasak ikan naked carp.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak