Chilli Pari Catering Tagih Rp 100 Juta Pada Penuduh Ijazah Jokowi Palsu

Nagih beneran atau cuma nyindir nih?

Dany Garjito
Rabu, 23 Januari 2019 | 15:30 WIB
Pengusaha muda Gibran Rakabuming di Menteng, Jakarta Pusat. [Suara.com/Adhitya Himawan]

Pengusaha muda Gibran Rakabuming di Menteng, Jakarta Pusat. [Suara.com/Adhitya Himawan]

Guideku.com - Chilli Pari Catering menagih janji pemberian uang Rp 100 juta dari orang yang menyangsikan keaslian ijazah SMA sang presiden. Setidaknya itulah yang terlihat dari kicauan di Twitter @Chilli_Pari.

Dikutip dari Suara.com, Gibran menagih uang itu untuk menyindir sang pembuat sayembara, karena belakangan diketahui ijazah SMA Negeri 6 Surakarta milik Jokowi dibuktikan asli.

Hal tersebut berawal dari seorang pengguna Twitter yang menuliskan, "Siapa bisa buktikan ijazah SMA 6 Jokowi adalah asli, saya beri hadiah Rp. 100 juta ! Cash ga pake ngutang," Selasa (15/1) pekan lalu.

Baca Juga: Aldira Chena, Selebgram Cantik Doyan Jalan-jalan

Setelah SMA Negeri 6 Surakarta memastikan ijazah Jokowi asli, Gibran lantas memberikan komentar atas tulisan akun tersebut.

[Twitter/@chilli_pari]
[Twitter/@chilli_pari]

 

"Ini sudah cair belum ya?" tulis @chilli_pari, Senin (21/1/2019).

Baca Juga: Pesawat Jatuh, Emiliano Sala Sempat Kirim Pesan, 'Aku Ketakutan'

Sebelumnya, netizen di media-media sosial memperdebatkan persoalan Presiden Jokowi, yang dituding berbohong mengenai riwayat pendidikannya.

Dikutip dari Suara.com, perdebatan itu bermula ketika akun Twitter bernama @IreneViena, Minggu (13/1), mengunggah tulisan yang mempertanyakan kebenaran riwayat pendidikan Jokowi.

Jokowi, yang kekinian menjadi Capres nomor urut 1 untuk Pilpres 2019, disebut akun tersebut merupakan alumni SMA Negeri 6 Surakarta.

Baca Juga: Ngilu, Ngejar Kereta, Itunya Malah Kejepit Pintu

Sang presiden, kata akun tersebut, menempuh pendidikan di SMAN 6 Surakarta tahun 1977 sampai 1982. Namun, ia mengklaim, SMAN 6 Surakarta baru ada di tahun 1986.

Bahkan, pemilik akun itu menegaskan berani mati dan masuk neraka kalau tulisannya itu tidak benar.

Tetapi, akun itu dibantah oleh banyak warganet. Akun @DionYuliar misalnya, mengunggah hasil bidik layar Wikipedia yang menyebutkan SMAN 6 Surakarta sudah berdiri tahun 1975.

Baca Juga: 10 Years Challenge: 5 Potret Keadaan Bumi nan Kian Miris

“SMAN 6 Surakarta berdiri tahun 1975 dengan nama Sekolah Menengah Persiapan Pembangunan (SMPP) Nomor 40 Surakarta. Walaupun bernama SMPP, kurikulum yang digunakan adalah kurikulum SMA.” tulisnya.

Sementara akun @EllaZefa menyebutkan, dirinya merupakan alumni SMAN 6 Surakarta dan mengetahui Jokowi adalah seniornya.

"Setahu aku tahun 1975 lho berdirinya ini SMA. Kabar-kabarin ya mbak kalau sudah di neraka," sindir akun tersebut.

Chilli Pari Catering sendiri sempat membalas kicauan akun @IreneViena dengan menuliskan, “Sadis!”

SUARA.com/Reza Gunadha

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak