Yuk Cobain Resep Kue Kering Nastar Wafer ala Farah Quinn

Unik, karena nastar ala Farah Quinn ini diisi dengan wafer.

Silfa Humairah
Rabu, 27 Mei 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi kue kering (Pixabay/congerdesign)

Ilustrasi kue kering (Pixabay/congerdesign)

Guideku.com - Yuk Cobain Resep Kue Kering Nastar Wafer ala Farah Quinn.

Masih suasana Lebaran tapi kue kering sudah habis? Nah, buat kamu yang masih kepingin makan kue kering, coba bikin nastar wafer ala Farah Quinn berikut. Unik, karena nastar ini diisi dengan wafer.

Baca Juga: Viral Video Keluarga Ikuti Challenge Mirror TikTok,Lebaran di Rumah Aja

Ya, biasanya kue nastar diisi dengan selai nanas. Tapi kali ini Farah Quinn mengganti isian nastarnya ini dengan wafer, sehingga menambah kerenyahan kue ini. Katanya, sih, ini salah satu kue kering kesukaan Farah waktu remaja. Yuk, simak resepnya seperti dikutip dari chanel Youtube Farah Quinn.

Bahan:

300 gr mentega
2 buah kuning telur
½ atau ¼ sdt Garam
450 gr tepung terigu protein sedang
50 gr susu bubuk
100 gr gula halus
Wafer

Baca Juga: Potong Rambut Pakai Pisau Daging ,Lihatnya Bikin Jantungan

Bahan olesan:

2 buah kuning telur
1 sdt minyak sayur
1 sdt susu kental manis
2 sdt vanilla ekstrak
Keju parut

Cara Membuat:

Baca Juga: Aksi Gemas Chef Kobe, Koki Cilik yang Baru Berumur 1 Tahun

1. Siapkan 300 gr mentega dalam wadah.
2. Tambahkan 100 gr gula halus, kemudian kocok dengan mixer hingga lembut.
3. Tambahkan ½ sendok teh garam.
4. Masukkan 2 butir kuning telur dan 2 sendok teh vanilla ekstrak, kemudian kocok kembali hingga bercampur.
5. Tambahkan 450 gr tepung terigu, 50 gr susu bubuk, kemudian kocok dengan mixer kecepatan rendah hingga bercampur rata.
6. Bentuk adonan memanjang dan masukkan wafer di dalamnya.
7. Setelah wafer tertutup adonan, potong menjadi kecil-kecil.
8. Kemudian panggang di oven dengan suhu 180 derajat celcius sekitar 8 -10 menit, hingga adonan nastar menjadi setengah matang.
9. Sementara itu, Anda bisa membuat bahan olesan seperti nastar pada umumnya
10. Siapkan 2 butir kuning telur, tambahkan 1 sendok teh susu kental manis dan 1 sendok teh minyak sayur agar bahan olesan lebih mengkilap. Aduk hingga bercampur menjadi satu.
11. Keluarkan kue nastar setengah matang dari oven dan olesi dengan kuning telur. Tambahkan parutan keju di atasnya.
12. Masukkan kembali nastar ke dalam oven lagi dengan suhu 160 derajat celcius selama 10 menit.
13. Nastar Wafer siap dihidangkan.

Selamat mencoba, ya! (Vania Rossa)

Baca Juga: 5 Hidangan Ini Jadi Pilihan Saat Bosan dengan Menu Lebaran

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak