Rasakan Sensasi Naik Gondola Sebrangi Lautan di Pantai Timang, Berani Coba?

Menyebrangi laut dengan gondola di Pantai Timang menjadi salah satu kegiatan mendebarkan yang layak untuk dicoba.

Hiromi Kyuna
Minggu, 04 Desember 2022 | 18:49 WIB
Pantai Timang (GuideKu/Hiromi)

Pantai Timang (GuideKu/Hiromi)

Guideku.com - Pantai Timang menjadi salah satu destinasi wisata populer di Gunung Kidul. Pantai yang memiliki batuan tebing di bagian tengah ini menyajikan pemandangan indah yang menawan di tengah laut.

Semakin menarik, untuk menuju ke 'pulau' di bagian tengah, pengunjung harus menaiki gondola atau menyebrangi jembatan yang disediakan. Di sinilah keberanian akan diuji.

Meski terlihat menakutkan, menyebrangi lautan ini cukup aman karena sudah dilengkapi dengan jaring di bagian bawah. Deburan ombak laut Pantai Selatan pun terlihat jelas dari sini.

Baca Juga: Agoda Bantu Konsumen Kembali Berwisata dengan Serangkaian Produk Baru

Di sini, pemandangan laut yang indah pun akan tampak jelas. Pengalaman menaiki gondola menyebrangi laut tentu akan menjadi momen yang tak terlupakan.

Pantai Timang (GuideKu/Hiromi)
Pantai Timang (GuideKu/Hiromi)

 

Lee Kwang Soo, aktor Korea Selatan, pernah mencoba menaiki gondola saat tengah syuting Running Man di Gunungkidul. Dari sini, pesona Pantai Timang semakin dikenal luas oleh wisatawan lokal maupun internasional.

Baca Juga: Agoda Merambah ke Distribusi Wholesale dengan Meluncurkan Beds Network

Gondola Pantai Timang, sudah ada sejak tahun 1997. Dahulu, gondola itu digunakan untuk para penangkap lobster meletakan perangkapnya.

Mereka akan menyebrang laut menggunakan gondola tersebut dan membawa tangkapan lobster mereka untuk dijual kembali. Hingga saat ini, para penangkap lobster pun masih sering datang ke sana.

Bukan hanya menangkap lobster, beberapa warga lokal juga memancing beberapa jenis ikan di sana. Saat datang ke Pantai Timang, ada kuliner yang sangat sayang untuk dilewatkan yakni Kedai Lobster 'Pak Sis' Timang.

Baca Juga: Asyik Wisata di Pantai, Viral Video Wanita Malah Alami Kejadian Tak Terduga

Pantai Timang (GuideKu/Hiromi)
Pantai Timang (GuideKu/Hiromi)

 

Kedai ini menyajikan lobster yang ditangkap di Timang dengan penyajian nikmat yang menggoyang lidah. 

Sebagai online travel agent, Agoda menyediakan paket tur ke Gunungkidul yang memuat Pantai Timang dan Goa Jomblang. Paket tur kegiatan super seru ini punya harga mulai dari sekitar Rp1,8 juta.

Baca Juga: Berlibur ke Pantai di Jayapura, Gaya Aduhai Wika Salim Disorot Warganet

Harga tersebut sudah termasuk tour guide, antar jemput, tiket Goa Jomblang, gondola di Pantai Timang, 1 kali makan siang, dan jeep ke Pantai Timang.

Dengan paket perjalanan yang tersedia di fitur activity atau aktivitas di aplikasi Agoda, pejalanan pun jadi lebih praktis dan nyaman. Rincian perjalanan sudah disiapkan secara matang sehingga tak perlu pusing dengan beragam hal.

Berita Terkait TERKINI
Simak 12 rekomendasi lokasi wisata gratis dan menarik untuk opsi liburan hemat dan minim biaya....
travel | 10:00 WIB
Taman-taman asri ini dapat menjadi tempat healing dari hiruk-pikuk perkotaan. Baik untuk berolahraga, bersantai, atau me...
travel | 10:00 WIB
Bingung mau ke mana di akhir pekan? Coba saja rekomendasi tempat wisata Jakarta viral terbaru berikut ini....
travel | 10:00 WIB
Masih belum menemukan tujuan liburan akhir tahun? Simak di sini untuk dapat rekomendasi 10 wisata hidden gem di Bali yan...
travel | 10:00 WIB
Ingin mencari inspirasi tujuan wisata akhir tahun? Berikut 10 wisata hidden gem Lombok yang bisa kamu kunjungi selain Gi...
travel | 10:00 WIB
Januari 2025 menawarkan beberapa kesempatan long weekend yang dapat dimanfaatkan, terutama bagi mereka yang ingin menikm...
travel | 10:00 WIB
Promo Imlek 2025 datang lagi. Ini saatnya untuk menikmati berbagai macam diskon dan penawaran spesial lainnya....
travel | 10:00 WIB
Di tahun 2025 ini, Kementerian Agama bersama Komisi VIII DPR secara resmi menyampaikan bahwa ada penurunan Biaya Penyele...
travel | 10:00 WIB
Biaya yang perlu dibayarkan oleh jemaah haji reguler tahun 2025 sebesar Rp55.431.750,8....
travel | 10:00 WIB
Rombongan naik Whoosh bisa dapat diskon, begini caranya....
travel | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak