SCROLL UNTUK MEMBACA ARTIKEL

Bagikan ke Whatsapp
bagikan ke WA
Rabu, 05 Januari 2022 | 14:53 WIB

Eksperimen Bikin Daging dari Semangka, Pria Ini Berujung Mual Parah

Hiromi Kyuna
Ilustrasi Semangka (Pixabay/congerdesign)
Ilustrasi Semangka (Pixabay/congerdesign)

Guideku.com - Dimas atau yang dikenal dengan Dims the Meat Guy, seorang konten kreator TikTok, berbagi eksperimennya yang tak biasa. Ia bereksperimen membuat daging dari semangka.

Dimas mencoba mengikuti resep yang ia temui soal membuat daging dari semangka. Nantinya setelah daging dari semangka itu jadi, ia berniat untuk memanggangnya untuk dijadikan steak.

Momen pembuatan daging tersebut dibagikan melalui akun TikTok @dimsthemeatguy. Pertama, semua kulit semangka dibuang terlebih dulu hingga hanya menyisakan bagian berwarna merah.

Baca Juga: Cara Bagi Nasi di Acara Pernikahan Tak Biasa, Warganet: Hargai Tradisi

Setelah itu, Dimas membuat ramuan dengan air matang, lada hitam, bubuk bawang putih, gula, bubuk smoke paprika, rosemary dan oak wood ash. Ia kemudian mengaduk semua bahan itu hingga merata.

Semangka yang telah disiapkan itu pun kemudian direndam dalam waktu yang cukup panjang, yaitu tiga hari. Proses perendaman yang panjang ini agar bumbu yang telah diracik nantinya meresap sempurna ke dalam semangka.

Eksperimen membuat daging dari semangka (TikTok @dimsthemeatguy)
Eksperimen membuat daging dari semangka (TikTok @dimsthemeatguy)

Dimas kemudian menutup rendaman semangka itu dengan plastic wrap agar tak terkontaminasi serangga atau lainnya. Tiga hari kemudian, Dimas pun membuka semangka tersebut.

Baca Juga: Semangat Beri Kejutan Ulang Tahun, Pegawai Restoran Ini Malah Tetiba Malu

Ternyata semangka itu jadi busuk dan bau yang dihasilkan sangat menyengat. Ia sampai mual saat mencium aroma menyengat dari semangka yang direndam selama 3 hari itu.

Dimas pun menyatakan bahwa percobaan membuat daging dari semangka ini gagal. Tentunya semangka itu tak dimakan karena sudah tak layak lagi.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Gemas Kebangetan, Viral Kucing Makan Sosis Hingga Ekspresinya Jadi Sorotan

"Direndam 3 hari? Ya busuk lah, ditinggal sehari aja udah asem," komentar seorang warganet.

Warganet lainnya ikut berkomentar. "Lagian abang juga aneh-aneh deh. Semangka mana bisa jadi daging, coba semangka dipotong terus digoreng bang pakai bumbu steak, pasti enak," ujar warganet ini.

"Tiga jam kali, Bang? Bukan 3 hari," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Baca Juga: Hindari Tetangga Julid, Warganet Ini Beri Instruksi saat Pesan Makan Online

Sementara itu, kurang dalam 24 jam setelah diunggah, video ini jadi viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 7 juta kali di TikTok.

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

Tag

Berita Terkait

Terpopuler

food

Terkini

Load More
Ikuti Kami