Laris Manis, Pedagang Es Durian Ini Habis 80 Kilogram Durian Per Hari!

Siapa pecinta durian di sini? Jika kamu pecinta durian, kamu wajib coba Es Durian Cahyo!

Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna
Rabu, 21 Oktober 2020 | 09:00 WIB
Ilustrasi durian (shutterstock)

Ilustrasi durian (shutterstock)

Guideku.com - Pecinta durian harus coba nih. Di Bekasi, ada penjual es krim durian yang nggak kaleng-kaleng. Pasalnya, durian yang digunakan 100 persen daging durian asli.

Tekstur lembut dan dingin ini tentu saja banyak menggoda para pecinta durian. Es Durian Cahyo berlokasi di Bundaran Komplek Prima Harapan Regency, Harapan Baru, Bekasi Utara. Letaknya yang tak jauh dari Mall Summarecon Bekasi bisa dibilang cukup strategis.

Saat datang ke Es Durian Cahyo, jangan heran jika melihat antrean yang mengular, ya. Dalam sehari, warung es durian ini bisa menghabiskan sampai 80 kilogram durian. Wah, banyak sekali, kan?

Baca Juga: Keren, Bakwan Kekinian Ini Pakai Pepperoni Sebagai Topping!

Es Durian Cahyo (TIkTok @kulinersamacici)
Es Durian Cahyo (TIkTok @kulinersamacici)

Bukan rahasia lagi bagi para warga Bekasi, Es Durian Cahyo menjadi penjual es krim durian legendaris. Bagaimana tidak, berdiri sejak tahun 2007, tempat ini selalu ramai dilarisi pembeli.

Es Durian Cahyo jadi primadona karena rasa yang juara dengan harga yang murah. Kisaran harga es krim durian yang dijual di sini mulai dari Rp9 ribu hingga Rp22 ribu saja.

Tak hanya es krim durian, terdapat pula adonan durian yang bisa kamu beli terpisah. Selain itu, ada topping keju yang bisa kamu tambahkan ke es krimnya. Bayangkan gurihnya keju dipadukan dengan legitnya durian. Mantap!

Baca Juga: Keren, Es Krim di Sini Bentuknya Persis Seperti Makanan Jepang

Es Durian Cahyo (TIkTok @kulinersamacici)
Es Durian Cahyo (TIkTok @kulinersamacici)

Pemilik akun jejaring sosial TikTok @kulinersamacici, Vinny Laurencia mengulas es krim durian ini dalam video singkat. Ia menyebutkan, dulu gadis ini kerap datang ke tempat ini sembari berpacaran.

Vinny memesan es durian cup besar dengan topping keju dengan harga Rp18 ribu. Menurutnya, porsi yang ia pesan bisa dimakan berdua.

"Rasanya beneran enak banget. Persis kayak kalian makan durian tapi dingin. Kejunya pun nggak pelit," ujar Vinny dalam videonya.

Baca Juga: Anti Gagal, Simal Resep Udang Saus Telur Asin ala Restoran Berikut Ini

Tentu saja banyak warganet yang ingin merasakan nikmatnya es krim durian ini pasca menonton ulasan singkat Vinny.

"Ini murah banget! Jadi pengen tapi jauh. Sedih deh," tulis salah satu warganet.

Ada pula warganet yang memberikan testimoni dari Es Durian Cahyo. "Asli ini enak banget! Bakalan nyesel deh kalau nggak cobain. Ini deket banget sama rumahku," tulis salah satu warganet dengan antusias.

Baca Juga: Kocak! Penampakan Dapur Ini Bikin Kamu Berasa Ikut Ninja Warrior

Berita Terkait TERKINI
Tradisi Apeman merupakan bagian tak terpisahkan dari kekayaan budaya Indonesia, khususnya masyarakat Jawa....
food | 10:00 WIB
Ahli Gizi, Seala Septiani juga mengatakan, snack ini aman dikonsumsi oleh penderita diabetes dan mendukung gaya hidup se...
food | 10:00 WIB
Sirup Marjan baru merilis teaser iklan jelang Ramadhan 2025, sudah menontonnya?...
food | 10:00 WIB
Berikut ini beberapa alternatif yang bisa dicoba agar masyarakat tetap bisa memasak....
food | 14:03 WIB
Bagi yang sedang di Jakarta, ada beragam pilihan oleh-oleh yang bisa kamu bawa pulang. Nah berikut ini oleh-oleh dari Ja...
food | 10:00 WIB
Siapa sangka, seblak yang terkenal sebagai makanan sederhana punya sejarah dan rasa yang unik hingga membuat Reino Barac...
food | 10:00 WIB
"Eneg," jawab anak SD tersebut....
food | 10:00 WIB
"KAAAN UDH NGIRA BAKAAL FOOD WASTE!!!!!," tulis seorang warganet....
food | 10:00 WIB
Disebut-sebut pengusaha sukses, warganet salah fokus dengan penampakan dapur Haldy Sabri dan Irish Bella....
food | 10:00 WIB
Tampilkan lebih banyak